Respons Istana Mengejutkan Temukan Fakta Begini Soal Bima Yudho Kritik Jalan Rusak di Lampung

- 18 April 2023, 13:37 WIB
Respons Istana Mengejutkan Temukan Fakta Begini Soal Bima Yudho Kritik Jalan Rusak di Lampung.
Respons Istana Mengejutkan Temukan Fakta Begini Soal Bima Yudho Kritik Jalan Rusak di Lampung. /Tiktok.com/@peopleaid

SERANGNEWS.COM- Pihak istana angkat bicara soal kritik jalan rusak di Lampung yang disampaikan Bima Yudho Saputro yang kemudian viral di media sosial.

Dalam sebuah tayangan di Kompas TV, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden, Joanes Joko menyampaikan responsnya terkait fenomena yang menyorot perhatian publik itu.

Menurutnya setelah dikroscek langsung, kritikan Bima Yudho Saputro terhadap kondisi jalanan di Provinsi Lampung ternyata fakta yang memang terjadi di lapangan.

"Karena memang faktanya kita lihat, dan saya sudah melakukan kroscek dengan teman-teman jaringan masyarakat sipil di Lampung, apa yang disampaikan Bima itu memang fakta yang ada," kata Joanes dikutip SerangNews.com, Selasa 18 April 2023.

Baca Juga: Kekayaan Gubernur Lampung Disorot Gegara Kritik Jalan Rusak Bima Yudho Viral, Begini LHKPN Arinal Djunaidi

Pihak KSP atas perintah Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan pihak Istana terbuka atas masukan dan kritik yang disampaikan masyarakat.

Sesuai dengan arahan Presiden Jokowi dengan kritikan pembangunan dapat berjalan dan bukan sebaliknya.

"Dan memang karena kritik itu pembangunan Indonesia yang dipimpin Pak Jokowi itu bisa berjalan karena masukan dan kritik. Kalau semua dianggap baik-baik saja padahal nggak baik akan ada persoalan," kata Joanes.

Sebelumnya, Bima Yudho Saputro viral karena secara blak-blakan mengkritik pemerintahan Lampung.

Baca Juga: Nah Loh Mahfud MD hingga Hotman Paris Pasang Badan untuk Bima Yudho Soal Kritik Jalan Rusak di Lampung

Melalui kontennya di akun TikTok @awbimaxreborn, Bima Yudho Saputro mengurai alasan kenapa Lampung tak maju-maju.

Berikut adalah kritikan tajam Bima Yudho Saputro untuk pemerintahan Lampung:

Presentasi kali ini tentang alasan kenapa Lampung tidak maju-maju dan malah banyak warganya yg bekerja di luar daerah atau bahkan ke luar negeri.

Ini di Lampung banyak sekali proyek yang mangkrak. Contohnya Kota Baru dari jaman gue SD sampai sekarang, tidak pernah ada dengar kabar lagi.

Baca Juga: Terjaring OTT KPK, ini Daftar Aset Tanah, Kendaraan dan Rumah Menteri Edhy Prabowo di LHKPN

Itu aliran dana dari pemerintah pusat ratusan miliar, dan gue enggak tahu tuh sekarang udah jadi tempat jin buang anak kali.

Jalan itu infrastruktur yang paling umum dan untuk mobilisasi ekonomi, tapi jalan-jalan di Lampung tuh 1 kilometer bagus, 1 kilometer rusak," paparnya.

Gue enggak bilang Lampung itu kekurangan orang pintar ya, menteri-menteri aja banyak dari Lampung.

Cuman proses penyaringan peserta didik yang ada di Lampung itu sendiri itu banyak kecurangan ya. Kaya dosen nitipin anaknya, rektor nitipin ponakannya.

Baca Juga: Kepsek SMKN 5 Tangerang Nurhali Urutan Ketujuh Pejabat Terkaya di Indonesia Versi LHKPN KPK 2021

Kunci jawaban tersebar, kalau UN kan itu yang nyebarin siapa kalau bukan yang dari pemerintah.

Korupsi dimana-mana, birokrasi enggak efisien, hukumnya enggak ditegakkan, terus suap.

Sektor ini tuh vulnerable ya, fluktuatif gitu, enggak stabil, dan yang menentukan harga yang di pusat juga gitu kadang-kadang anjlok, kadang-kadang naik.***

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x