Cara Unik Ganjar Pranowo Terima Suntik Vaksin Covid-19 Tahap Dua, Pakai Baju Adat Melayu

- 28 Januari 2021, 22:24 WIB
Gubernur jawa tengah ganjar pranowo
Gubernur jawa tengah ganjar pranowo /Foto : instagram.com/@ganjar_pranowo/

Pada momen ini, Ganjar memilih menggunakan baju adat Nusantara melayu. Pakaian kombinasi oranye itu digunakan selama proses vaksinasi.

Baca Juga: Viral Surat Keberatan Eiger, karena Produknya Direview Youtuber, padahal Gak Diendorse

“Dan baju adat Melayu Riau saya pilih dengan sedikit modifikasi,” kicaunya.

Tetapi, terdapat sesuatu yang unik dari pakaian adat Melayu Riau yang dikenakan Ganjar Pranowo saat disuntik vaksin.

Usai menerima suntik vaksin, Ganjar mengaku tidak merasa gejala apapun. Hal ini berbanding terbalik dengan suntuk vaksin covid-19 yang pertama. Saat itu, Ganjar langsung merasa lapar.

Baca Juga: Ruislag Tanah dengan Perusahaan, Syafrudin Klaim Pemkot Serang Untung Besar

“Alhamdulillah lancar-lancar saja, Insya Allah gak ada (gejala) sih,” ucapnya.

Ganjar Pranowo juga memastikan keamanan dan kehalalan dari vaksin Covid-19 Sinovac yang digunakan dalam proses vaksinasi tersebut.

 

Baca Juga: Bagi Pecinta Konten Islami, Ini Frekuensi Ajwa TV di Parabola Telkom 4

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah