Partisipasi Anak Muda di Pilkada 2020 Rendah, Covid-19 & Ketidakyakinan ke Kandidat Jadi Alasan

- 24 November 2020, 23:23 WIB
Jejak pendapat harapan dan persepsi anak muda terhadap Pilkada 2020.
Jejak pendapat harapan dan persepsi anak muda terhadap Pilkada 2020. /Warga Muda for Serang News

Baca Juga: Pengamat Sebut Debat Pilkada Pandeglang Tidak Berpengaruh Terhadap Elektabilitas Paslon

"Sebesar 27 persen antusias, 52 persen menyatakan biasa saja, dan 14 persen tidak antusias," kata ungkap Wildan.

Mereka yang antusias memiliki berbagai alasan. Yakni, ingin daerahnya lebih maju (55 persen), ingin punya pemimpin yang lebih baik (26 persen), terpenuhi hak konstitusional (13 persen), mempertahankan pemimpin yang ada (2 persen), dan lainnya 1 persen.

Mereka yang tidak antusias juga memiliki alasan. Mereka menilai terlalu berisiko karena masih situasi pandemi Covid-19 (44 persen), pilkada atau tidak sama saja (34 persen), dan tidak ada kandidat yang bagus sebesar 11 persen.

"Menariknya, ada yang alasannya males aja (4 persen), dan mereka yang pada hari itu ada aktivitas lain atau program yang ditawarkan paslon kurang menarik antara 1-2 persen," ujarnya.

Baca Juga: KPU Pandeglang Siapkan Cara Khusus Layani Pasien Covid-19 Bisa Memilih di Pilkada Pandeglang

Namun, lanjut Wildan, sebenarnya secara pengetahuan kalangan muda sudah tahu jika akan ada penyelenggaraan pilkada cukup besar, yakni sebesar 80 persen meski 14 persen mengaku tidak tahu.

Dari pemahaman terhadap rekam jejak paslon, Wildan juga mencatat hanya 19 persen yang paham. Sementara mereka yang tidak paham cukup besar, yakni 43 persen sehingga perlu menjadi perhatian.

Menurut Wildan, itu bisa tanda bahaya karena anak muda masih kurang peduli dengan calon pemimpin di daerah mereka. Atau sebaliknya, calon pemimpin daerah memang masih berjarak dengan anak muda di daerahnya sendiri.

Baca Juga: Debat Kandidat Pilkada Cilegon: Akademisi Nilai Semua Kuasai Masalah, Helldy Unggul Solusi Teknologi

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x