Tak Laksanakan Perintah Penegakan Prokes, Kapolri Copot Kapolda Metro Jaya dan Jabar 

- 16 November 2020, 17:43 WIB
Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Komjen Idham Azis.
Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Komjen Idham Azis. /RRI

SERANGNEWS.COM - Diduga akibat dari acara kerumunan yang digelar oleh Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab, dua jabat Kapolda dicopot Kapolri Jenderal Idham Aziz. 

Dua Kapolda yang dicopot yakni Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Nana Sudjana dan Kapolda Jabar Inspektur Jenderal Rudy Sufahradi Novianto. 

Kerumunan pertama terjadi pada saat penjemputan Habib Rizieq Shihab oleh para pendukungnya di Bandara Soetta dan kediamannya, di kawasan Petamburan.

Baca Juga: Kerumunan di Acara HRS Dinilai Buyarkan Penanganan Covid-19, Mahfud MD: Potensial Menjadi Pembunuh

Baca Juga: Baleg Belum Satu Bahasa, Pemerintah Tunggu Perkembangan RUU Minol

Selain itu kerumunan penjemputan Habib Rizieq juga terjadi di kediamannya, di kawasan Petamburan.

Kerumunan ribuan massa kembali terjadi, ketika FPI menggelar kegiatan Maulid Nabi Muhammad Saw di Tebet, jakarta Selatan, Jumat 13 November 2020. 

Lalu kesokan harinya, Rizieq Shihab membuat acara pernikahan putrinya yang mengundang kerumunan di Petamburan. 

Ia menikahkan putrinya, Sharifa Najwa Shihab, sekaligus menggelar peringatan Maulid Nabi SAW.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x