Hadir di Jampidum, Masker Brigjen Pol Hendra dan Kombes Agus Dibuka Paksa ASN Kejagung saat Konpres

- 6 Oktober 2022, 13:35 WIB
Hadir di Jampidum, Masker Brigjen Pol Hendra dan Kombes Agus Dibuka Paksa ASN Kejagung saat Konpres
Hadir di Jampidum, Masker Brigjen Pol Hendra dan Kombes Agus Dibuka Paksa ASN Kejagung saat Konpres /Tangkap layar Kompas TV./

SERANG NEWS- Moment tak terduga terjadi saat para tersangka dugaan pembunuhan berencana Brigadir J yang dilakukan Irjen Ferdy Sambo dan perwira polisi lainnya di Jampidum, Kejangung, Jakarta.

Dimana salah satu ASN Kejagung terlihat membuka paksa masker yang dikenakan oleh Brigjen Pol Hendra Kurniawan dan Kombes Agus Nurpatria saat konpresi pers, Rabu 5 Oktober 2022.

Dilansir dari tayangan video di salah satu stasiun televisi swasta, ASN Kejagung dengan pangkat melati tiga terlihat membuka masker yang dikenakan kepada tersangka Brigjen Pol Hendra Kurniawan dan Kombes Agus Nurpatria.

Hal itu dilakukan ASN Kejagung lantaran diduga untuk memenuhi permintaan wartawan yang ingin mengabadikan foto.

Baca Juga: Profil Febri Diansyah Mantan Jubir KPK yang Kini Jadi Kuasa Hukum Ferdy Sambo dan sang Istri Putri Candrawathi

ASN Kejagung tersebut terlihat begitu cepat menghampiri telinga Brigjen Pol Hendra Kurniawan dan Kombes Agus Nurpatria.

Ia terlihat membuka paksa tali masker yang dipakai Brigjen Pol Hendra Kurniawan dan Kombes Agus Nurpatria saat berada di depan pintu Jampidum, Kejagung.

Terdengar juga suara para wartawan dalam tayangan video itu yang teriak meminta agar masker yang dikenakan para tersangka dugaan kasus pembunuhan Brigadir J dibuka agar terlihat jelas ke publik.

Diketahui, selain Brigjen Pol. Hendra Kurniawan dan Kombes Agus Nurpatria menyeret enam perwira polisi lainnya.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x