Ustadz Adi Hidayat akan Ambil Langkah Hukum pada Haters yang Fitnah Donasi Palestina

- 28 Mei 2021, 16:44 WIB
Ustadz Adi Hidayat akan ambil langkah hukum pada haters yang fitnah donasi Palestina
Ustadz Adi Hidayat akan ambil langkah hukum pada haters yang fitnah donasi Palestina /Tangkapan layar YouTube/Adit Hidayat Official//

SERANG NEWS- Ustadz Adi Hidayat atau yang akrab dipanggil UAH menyampaikan kabar gembira melalui akun YouTube @Adi Hidayat Official.

Kabar itu terkait telah disalurkannya donasi miliaran rupiah warga Indonesia untuk Palestina.

Dia mengaku, tingginya semangat warga Indonesia membuat UAH dan tim kewalahan. Sehingga donasi harus ditutup sementara. Untuk dilakukan audit dan perhitungan jumlah donasi.

Baca Juga: Viral! Rencana Menikah di Bulan Syawal, Gadis Palestina Penghafal Alquran Tewas Kena Bom Israel

Baca Juga: Dukung Palestina, Ridwan Kamil: Simak Pesan Bung Karno

UAH pun menyebut semua donasi akan disalurkan ke Palestina tanpa dipotong sedikit pun.

"Alhamdulillah semangat warga Indonesia luar biasa tinggi," kata Adi Hidayat yang dikutip SerangNews.com dari kanal YouTube Adi Hidayat Official, Jumat 28 Mei 2021.

Terkait fitnah donasi Palestina yang ditunjukkan haters kepada dirinya dan tim, Ustadz Adi Hidayat mengingatkan kepada orang yang sengaja mencari keributan. Ingin memecah belah. Haters atau pembenci yang senang menghadirkan unsur fitnah.

Baca Juga: Ini Kronologis Kecelakaan Maut Mobil Pikap Tewaskan 7 Orang Rombongan Arisan di Malang!

"Kita akan melakukan tindakan tegas. Mengambil langkah hukum. Hati-hati, kita sedang menjalankan amanah konstitusi," ujar Adi Hidayat.

Menurut UAH, perbuatan saling tolong menolong adalah bagian dari ibadah. Amanah konstitusi dan Alquran. Juga dijamin oleh pembukaan UUD, bahwa kemerdekaan adalah hak segala bangsa. Dan oleh sebab itu maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan. Karena tidak sesuai dengan prikemanusiaan dan prikeadilan.

Sementara Lanjut UAH, pada alenia 4, ikut melaksanakan ketertiban dunia. Yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial. Kami sedang melaksanakan amanat konstitusi, mengamalkan nilai ibadah tertinggi.

Baca Juga: Pegawai KPK yang Tak Lolos Beberkan Fakta Soal TWK, Pertanyaannya Aneh dan Tak Sesuai

Sedangkan dengan banyak pertanyaan kenapa harus berdonasi ke Palestina ? Ustadz Adi Hidayat mengaku hanya ingin membalas budi walau sedikit.

Sejarah menjelaskan bahwa seorang warga Palestina bernama Muhammad Ali Tahir, bangsawan Palestina yang mendonasikan seluruh hartanya di bank-bank Arab untuk kemerdekan Indonesia.

Sekarang kondisinya terbalik, Indonesia sudah merdeka dan Palestina terjajah. Sekarang terbalik, kondisi Palestina untuk menguji diantara kita siapa yang bisa berbuat hal serupa.

Baca Juga: Penemuan Mayat di Hotel Menteng, Terdapat Bekas Cekikan di Leher, Polisi Periksa Tiga Saksi

"Karena itu jangan sekali-kali menebar kebencian. Fitnah, adu domba dan sebagainya. Karena kami dan relawa sedang menjalankan amanah konstitusi. Jangan pernah mengganggu singa yang sedang berzikir. Karena saat dia mulai mengaum, anda tidak akan pernah bisa menghentikannya. Terima kasih, assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh," tutup UAH akhiri video YouTube yang sudah ditonton 40 ribu kali dan like 6 ribu orang itu.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah