Siapa Rumini, Kisah Viral Korban Letusan Gunung Semeru yang Meninggal Dunia Berpelukan dengan sang Ibunda

- 7 Desember 2021, 12:15 WIB
Tim Personel Gabungan Pencarian Korban Erupsi Gunung Semeru
Tim Personel Gabungan Pencarian Korban Erupsi Gunung Semeru /twitter/@BNPB_Indonesia

SERANG NEWS - Bencana Gunung Semeru meletus menyisakan cerita duka yang mendalam untuk warga setempat korban letusan Gunung Semeru pada Sabtu 4 Desember 2012.

Bagaimana tidak, di tengah proses evakuasi tim Badan Nasional Penanggulangan Bencana berhasil menemukan Rumini, salah satu korban meninggal dunia akibat awan panas letusan Gunung Semeru.

Penemuan jasad Rumini itu kemudian viral di media sosial.

Seperti dikutip SerangnNews.com dari berbagai sumber Rumini (28) ditemukan meninggal dunia berpelukan dengan sang ibu, Salamah (71) yang sudah renta dan tak sanggup berjalan.

Pilihan berat bagi Rumini, antara lari menyelamatkan diri atau meninggalkan sang ibu yang tak sanggup berjalan.

Baca Juga: Gunung Semeru Meletus Luncurkan Awas Panas Sabtu 4 Desember 2021, Ramalan Mbak You Terbukti Lagi?

Rupanya Rumini memilih untuk mendekap sang ibu berjuang hadapi terjangan erupsi Semeru. Jasad keduanya ditemukan di dapur rumah mereka.

Kisah haru jasad Rumini dan ibunya Salamah tersebut viral setelah dibagikan oleh warganet melalui situs media sosial WhatsAap.

Dalam postingan itu relawan yang menemukan jasad Rumini tak kuasa menahan tetes air mata.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x