BMKG Tak Mencatat Anomali Seismik Pemicu Dentuman Misterius di Malang

- 3 Februari 2021, 09:47 WIB
Ilustrasi suara dentuman.
Ilustrasi suara dentuman. /

Namun, hingga kini belum ada pihak yang bisa memberikan penjelasan yang pasti atas fenomena dentuman misterius itu.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta, Andin Cabut Gugatan Cerai? Al dan Andin Bongkar Pembunuh Roy

Sebelumnya diberitakan, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Klas I Tangerang memastikan suara detuman misterius yang terdengar di langit Tangerang Selatan bukan berasal dari aktivitas kegempaan maupun petir.

Pernyataan itu disampaikan Kepala Seksi Data dan Informasi Stasiun Geofisika Kelas 1 Tangerang, Urip Setiyono kepada wartawan, Sabtu 30 Januari 2021.

"Dari hasil analisa dan rekaman alat monitoring aktivitas kegempaan terdekat dengan lokasi yaitu seismograf di Pondok Aren dan alat monitoring aktivitas petir menyimpulkan bukan berasal dari aktivitas kegempaan maupun petir," terang Urip.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Man Utd vs Southampton: 7 Pemain Ciptakan Gol, MU Pesta 9 Gol tanpa Balas

Diketahui sebelumnya, sejumlah warga yang tinggal di dekat Kantor Kelurahan Muncul, Kecamatan Setu Tangerang Selatan dibikin heboh dengan suara dentuman misterius yang terdengar diatas langit, Sabtu 30 Januari 2021.

Salah satu warga bernama Rian Maulana menceritakan kejadian yang terjadi sekira pukul 10.30 WIB pagi.

Dikatakan Rian, suara dentuman yang didengar bersama warga lainnya itu hanya berdurasi lima detik saja.

Baca Juga: Indosiar Rabu 3 Februari: Saksikan Sura Hati Istri dan Kisah Nyata Beratnya Punya Suami Playboy

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah