Disebut Keliru, Susi Pudjiastuti Respon Santai Sambil Duduk di Tengah Laut

- 5 Desember 2020, 16:33 WIB
Susi Pudjiastuti jawab Hashim Djojohadikusumo sambil paddling
Susi Pudjiastuti jawab Hashim Djojohadikusumo sambil paddling /Susi Pudjiastuti via Twitter (@susipudjiastuti)/

SERANG NEWS - Disinggung kebijakannya keliru oleh Hashim Djojohadikusumo terkait larangan ekspor lobster saat masih menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan saat Kabinet Kerja. Susi Pudjiastuti pun turut memberikan respon.

Melalui video berdurasi 1 menit 30 detik yang diunggah di akun instagram resmi miliknya @susipudjiastuti115 di hari Sabtu 5 Desember 2020. Susi pun kembali menyindir tudingan kebijakannya yang dianggap keliru tersebut.

Sambil duduk santai di atas padel yang terombang-ambing di tengah laut, Susi diawal video sempat mempertanyakan apa yang membuat dirinya disebut keliru. Padahal saat itu dirinya sedang asyik bermain padelling di tengah laut.

"Pagi matahari cerah sekali, tapi sayang tadi pagi saya cuma dengar Susi keliru Susi keliru Susi keliru, aah.. Susi keliru apanya? Wong saya lagi ada di pantai kok, lagi padelling. Keliru apanya bo?," ucap Susi seperti dikutip Serangnews.com dalam video yang diunggah Susi Pudjiastuti di akun Twitternya. 

Baca Juga: Adik Prabowo Subianto Singgung Kebijakan Susi Pudjiastuti Larang Ekspor Lobster, Keliru

"Siang hari begini ngomong Susi keliru. Duku waktu saya menjabat (Menteri KKP), saya bilang, siapa yang berkeberatan dengan kebijakan saya bisa betulkan saya. Saya waktu itu karena pejabat negara punya pengacara, yaitu Bapak Jaksa Agung," lanjutnya.

Sempat mengatakan jika saat masih menjabat tidak ada satu pihak pun yang berkeberatan atas kebijakannya. 

Namun ia pun sempat meralat dan menyebut dirinya sempat dituntut oleh salah satu perusahaan terkait kebijakannya sebagai Menteri KKP kala itu.

"Tapi tidak ada yang betulkan. Eh tapi ada satu orang yang menuntut saya satu triliun satu perusahaan. Tapi sama pengacara menteri, Pak Jaksa Agung tidak berhasil," ujarnya.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Twitter Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x