Bupati Sragen Disuntik Vaksin Covid-19, Ganjar Pranowo: Lho Tembus Baju?

25 Januari 2021, 20:26 WIB
Bupati Sragen, Kusnidar Untung Yuni saat disuntik vaksin Covid-19. /Twitter @ganjarpranowo/

SERANG NEWS - Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni menerima vaksinasi tahap pertama di Gedung RSUD dr Soehadi Prijonegoro, Sragen.

Uniknya, orang nomor satu di Sragen, Jawa Tengah itu disuntik vaksin Covid-19 dengan memakai kemeja lengan panjang.

Seperti yang terlihat di unggahan akun twitter Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo @ganjarpranowo pada Senin, 25 Januari 2021.

Baca Juga: Dapat Kuota Vaksin? Penerima Cukup via WA Registrasi Ulang Agar Segera Disuntik

Baca Juga: Pengakuan Unik Gubernur Jateng Usai Suntik Vaksin Covid-19, Ganjar Pranowo: Saya Lapar

Dalam cuitannya itu, Ganjar mempertanyakan apakah Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati, bisa disuntik vaksin Covid-19 dengan baju lengan panjang.

“Bupati Sragen Divaksin. Lho tembus baju?” tulis Ganjar dikuti SerangNews dari akun twitternya.

Sontak hal itu membuat wargaet ikut bertanya-tanya.

“Aku zoom berkali-kali, mencoba positif thingking,” tulis akun @WhisnuAg.

Namun ada pula warganet yang sudah mengetahui bahwa baju Bupati Sragen tersebut telah dimodifikasi dengan tambahan resleting di lengannya.

Baca Juga: Tujuh Vaksin Covid-19 yang Masuk Izin Darurat WHO, Ada Sinovac China dan Bioscience Korsel

“Haha.. Jangan berburuk sangka dulu pak, justru beliau sudah mempersiapkan mateng-mateng sampai bikin baju yang ada resleting di lengannya,” tulis akun @indarsih72.

Sementara dalam akun instagramnya, Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni terlihat menggunakan kemeja yang ia pakai saat disuntik vaksin dan ternyata benar bahwa bajunya tersebut telah dimodifikasi.

“Bagi perempuan berhijab, Mbak Yuni punya tips nih model baju yang efisien untuk memudahkan proses penyuntikan vaksin tanpa menggulung lengan baju,” tulis akun @mbakyuniselaludihati.

Baca Juga: Gagal Divaksin Sinovac, Walikota Serang Syafrudin: Semalam Abis Makan Durian 

Diketahui, selain Bupati Sragen, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sragen juga menjadi kelompok pertama yang menerima vaksin Covid-19.

Seperti pada umumnya, sebelum disuntik vaksin, Bupati Sragen dan jajaran Formopimda terlebih dahulu menjalani tes kesehatan dan screening.

Setelah dinyatakan layak, mereka akhirnya disunti vaksin Covid-19. ***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler