Debat Calon Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah vs Narsul Ulum Menyoal Pendidikan dan Masalah Sampah

- 19 November 2020, 13:14 WIB
Debat kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Kabupaten Serang, Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa (kiri) dan Nasrul Ulum-Eki Baihaki (kanan).
Debat kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Kabupaten Serang, Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa (kiri) dan Nasrul Ulum-Eki Baihaki (kanan). /Doc. KPU Kabupaten Serang

SERANG NEWS - Debat kandidat perdana Pilkada Kabupaten Serang 2020, pada Rabu 18 November 2020 menyajikan saling tanya jawab antara kandidat Bupati. Masalah pendidikan dan sampah menjadi topik yang mereka lemparkan sebagai topik perdebatkan.

Calon Bupati nomor urut 1 Ratu Tatu Chasanah mendapat kesempatan bertanya kepada rivalnya dengan mempertanyakan soal pendidikan di Kabupaten Serang.

Kata dia, dalam menjalankan tata kelola pemerintahan dan membuat program harus terukur indikatornya baik secara makro ataupun mikro.

"Saya ingin menanyakan program ril apa yang ingin dilakukan Pak Nasrul dan Eki untuk meningkatkan IPM, lebih khusus lagi meningkatkan rata-rata lama sekolah dan harapan lama sekolah di Kabupaten Serang?" ujarnya.

Baca Juga: Ini Tawaran Solusi Atasi Covid-19 Calon Bupati Serang saat Debat Perdana Pilkada Kabupaten Serang

Menjawab pertanyaan itu, Nasrul menjawab dengan memaparkan lebih dahulu angka pertisipasi murni (APM) di Kabupaten Serang.

"Menurut kami, tingkatkan APM murninya lebih dahulu, angka partisipasi murni minat sekolah siswa di Kabupaten Serang, karena APM Kabupaten Serang masih di bawah Provinsi Banten, jaraknya luar biasa," katanya.

"Jadi kami akan menekankan APM di Kabupaten Serang SD dan SMP sama dengan yang ada di Provinsi Banten dengan menggunakan pertama kita memberikan siswanya angkutan sekolah dengan angkutan umum," lanjut Nasrul.

Selain itu, peningkatan insetif guru dan sertifikasi guru honorer juga yang ditawarkan Nasrul. "Gurunya kita berikan tingkatkan insentifnya, dan untuk guru honorer kita akan dorong sertifikasi, yang belum S1 kita akan berikan beasiswa S1, yang sudah S1 kita akan berikan S2," paparnya.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x