Sekat Pemudik, Polres Serang Dirikan Lima Posko Penyekatan

- 28 April 2021, 16:38 WIB
Sekat Pemudik, Polres Serang Dirikan Lima Posko Penyekatan.
Sekat Pemudik, Polres Serang Dirikan Lima Posko Penyekatan. /Dok Polres Serang. /

Baca Juga: Kota Mekkah Dilanda Banjir Bandang dan Hujan Es, UYM: Umat Islam Dunia Banyak Doa

Kapolres menjelaskan sebanyak 535 personel gabungan dipastikan bakal bersiaga di lima lokasi posko penyekatan arus mudik lebaran di perbatasan wilayah Kabupaten Serang dan Tangerang serta dua di gerbang tol .

AKBP Mariyono mengatakan, 525 personel gabungan tersebut terdiri dari 232 personel polisi, 100 TNI serta instansi samping lainnya sebanyak 193 personil.

"Nantinya pos penyekatan akan dikawal nonstop dengan masing-masing dijaga oleh tiga regu. Sehingga tim bisa menjaga secara bergantian selama 24 jam," jelas Kapolres.

Pemberlakuan tiga regu ini dilakukan agar aparat yang bertugas tidak lengah dan lelah menjaga pos dari pergerakan pemudik.

Dengan begitu, kata dia, masyarakat tak akan berhasil melakukan berbagai cara untuk lolos dari penyekatan.***

Halaman:

Editor: Kiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah