Kedapatan Miliki Sabu, Oknum Satpam Penjaga SPBU di Kota Serang di Cokok Polisi

- 11 April 2021, 11:43 WIB
Ilustrasi ditangkap polisi.
Ilustrasi ditangkap polisi. /Pixabay

Baca Juga: Malang Kembali Diguncang Gempa Susulan, Daryono: Gempa Susulan ke-8

Kapolres mengatakan tersangka Sul diamankan saat Tim Opsnal Satresnarkoba yang dipimpin Ipda Maulana Ritonga melakukan patroli kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD).

Operasi itu dilaksanakan untuk mengantisipasi dan mencegah gangguan keamanan jelang Ramadhan serta mencegah terjadinya kerumunan massa yang tidak mematuhi protokol kesehatan.

"Saat melintas di lokasi, Tim Opsnal mencurigai tersangka yang saat itu duduk di atas Honda Vario di belakang terminal," ujarnya.

"Ketika dilakukan penggeledahan, ditemukan satu paket shabu dari saku celana. Bersama barang buktinya, tersangka Sul langsung diamankan ke mapolres untuk dilakukan pemeriksaan," kata Kapolres.

Baca Juga: Korban Meninggal Bencana Alam NTT Bertambah Jadi 174 Orang, 48 Dilaporkan Hilang

Dalam kesempatan itu, AKBP Mariyono kembali menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen memerangi narkoba, mulai dari bandar, pengedar, kurir hingga pemakai.

"Kami imbau masyarakat untuk menjauh narkoba. Karena kami berkomitmen akan menindak tegas segala bentuk penyalahgunaan narkoba hingga ke pemakai, guna menjaga masyarakat Kabupaten Serang yang dikenal agamis ini terbebas dari narkoba," tegas Kapolres. 

Sementara Kasatresnarkoba Polres Serang Iptu Michael Kharisma Tandayu menambahkan dari hasil pemeriksaan, tersangka mendapatkan sabu dari orang yang ditemuinya masih di sekitar Kota Serang.

Baca Juga: Trailer Love Story The Series Minggu 11 April 2021, Maudy dan Ken Atur Pertemuan Wilantara dengan Argadana

Halaman:

Editor: Kiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x