Yuk Belajar Cara Mudah Bikin Konten dari YouTuber Hobby Makan

- 29 Oktober 2020, 21:52 WIB
Kreator konten Evan Hobby Makan/Screensot channel YouTube Hobby Makan
Kreator konten Evan Hobby Makan/Screensot channel YouTube Hobby Makan /

 

SERANGNEWS.COM– Menjadi konten kreator di media sosial YouTube tentu saja menjadi profesi yang cukup menjanjikan. Selain bisa menjadi sumber penghasilan, menjadi kreator juga sangat menyenangkan.

Tetapi, menjadi kreator di media sosial YouTube membutuhkan ide-ide kreatif yang kamu miliki. Apapun itu, supaya karya yang kamu hasilkan bisa dinikmati oleh banyak orang.

Evan, salah seorang kreator konten yang terkenal lewat nama Hobby Makan, membagikan kiat membuat konten bagi mereka yang baru memulai, agar tetap produktif selama pandemi virus corona.

Baca Juga: Kader Perempuan Partai NasDem Dorong Polisi Usut Pelecehan Seksual terhadap Saraswati

"Jangan pernah berpikir untuk menggunakan alat-alat yang sangat mahal," kata Evan, saat acara "Rakit Bangkit dari Facebook", Rabu, 28 Oktober 2020.

Evan bercerita ketika pertama kali membuat konten untuk Hobby Makan, ia hanya bermodal ponsel pintar untuk merekam dan menyunting video.

Evan terkenal dengan kanal YouTube Hobby Makan, berisi ulasan makanan. Yang membedakan, Evan banyak mengulas soal jajanan di pinggir jalan serta cara membuat makanan tersebut di rumah.

Baca Juga: Sambut Menlu AS, Presiden Jokowi Inginkan Amerika sebagai True Friend of Indonesia

Sebelum membuat konten, ia menyarankan warganet untuk memiliki tujuan untuk apa konten tersebur dibuat.

Hobby Makan, menurut Evan, dibuat untuk mempopulerkan jajanan pinggir jalan dan membuat pedagangnya viral sehingga banyak orang yang tertarik membeli makanan tersebut. Ketika sudah membuat konten, usahakan untuk konsisten memperbaruinya.

Baca Juga: Menag Fachrul Razi Ingatakan Protokol Kesehatan dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad

Baca Juga: Pertanyakan Sumbangsih Generasi Milenial, Megawati: Masa Cuma Demo Saja?

Baca Juga: Presiden Jokowi Terima Kunjungan Menlu AS Mike Pameo di Istana Bogor

Semoga bermanfaat ya...***

 

Editor: Ken Supriyono

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x