Heboh Jokowi Dilempar Kertas Kakek Misterius saat Tinjau Erupsi Gunung Semeru, Paspampres Kecolongan Trending

- 8 Desember 2021, 13:45 WIB
Detik-detik Presiden Jokowi dilempar kertas oleh kakek misterius saat meninjau lokasi Erupsi Gunung Semeru.
Detik-detik Presiden Jokowi dilempar kertas oleh kakek misterius saat meninjau lokasi Erupsi Gunung Semeru. /Abdul Kadir./Youtube.

SERANG NEWS – Jagad media sosial dihebohkan seorang kakek misterius yang melempar kertas kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Sontak kejadian kakek melempar kertas kepada Jokowi langsung membuat tagar Paspampres Kecolongan trending di media sosial.

Kejadian itu terjadi ketika Presiden Jokowi meninjau korban erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur pada Selasa 7 Desember 2021.

Mobil yang ditumpangi Jokowi tidak bisa berjalan cepat karena ramainya warga di sekitar yang mengerumuninya.

Baca Juga: UPDATE TERBARU Erupsi Gunung Semeru: Korban Meninggal Dunia Bertambah, Ribuan Orang Mengungsi

Selang tak lama-lama datang dengan tiba-tiba kakek mengenakan jaket hijau dan peci mengampirinya dan langsung melempar kertas kepada Jokowi yang berada di dalam mobil.

Dalam sebuah video yang beredar di TikTok sang kakek berhasil menerobos rombongan Paspampres yang bertugas melakukan pengamanan kepada Presiden Jokowi.

Vidio itu ramai dan beredar luas di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun TikTok @Wartabromo.

Dalam video itu terdengar petugas menyerukan agar warga menjauh dari bahu jalan agar tak terkena kendaraan pengamanan.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x