Datangi Korban Banjir Kalimantan Tengah, Ini Peringatan Risma ke Gubernur Kalteng dan Walikota Palangkaraya

- 25 November 2021, 09:38 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma.
Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma. /Dok. Kemensos/

"Saat ini banjir di beberapa tempat di Kalimantan tengah sudah surut. Tapi jangan lengah," ujar Risma.

"Sebab, puncak musim penghujan diperkirakan terjadi pada bulan Februari nanti perkiraan BMKG," sambung Risma

Dengan kondisi seperti ini, Menteri Sosial Tri Rismaharini mengajak kepala daerah di Kalimantan tengah untuk melakukan langkah-langkah mitigasi terjadinya bencana susulan. 

Termasuk menyiapkan titik untuk didirikannya posko bencana di beberapa tempat.

Baca Juga: Ditanya Soal Banjir DKI Jakarta, Gubenur Anies Baswedan: Kita Bandingin Lintas Waktu

Pemerintah daerah harus siap siaga ketika adanya bencana susulan. Risma meminta penataaan wilayah, lokasi yang paling tepat untuk mendirikan lumbung sosial.

Risma rapat bersama kepala daerah, untuk menetapkan tempat-tempat yang membutuhkan lumbung sosial.

Dari GOR KONI , Menteri Sosial dan rombongannya mengunjungi tempat tempat yang terjadi banjir di kota Palangkaraya.

Risma juga menyerahkan santunan kepada ahli waris korban meninggal dunia akibat bencana banjir sebesar Rp15.000.000, atas nama Misdi (L/85), yang diterima anaknya selaku ahli waris Nur (P/36).

Baca Juga: Update Terbaru Jumlah Korban dan Kerusakan Akibat Banjir Bandang di Kota Batu Malang Jawa Timur

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x