Evaluasi Pelaksanaan PPKM Darurat, Luhut Minta Maaf dan Akui Belum Optimal Tangani Pandemi Covid-19

- 18 Juli 2021, 14:48 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan minta maaf dan akui belum optimal tangani Covid-19.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan minta maaf dan akui belum optimal tangani Covid-19. /Tangkapan layar Instagram/@luhut.pandjaitan/

Luhut mengatakan, pemerintah bersama jajaran Menteri dan Kepala Lembaga Terkait masih bekerja keras.

"Saya bersama jajaran Menteri, Kepala lembaga terkait akan terus bekerja keras untuk memastikan bahwa penyebaran varian Delta ini bisa diturunkan," ujarnya.

Dia juga menyampaikan bahwa masyarakat yang terdampak PPKM Daruta akan diberikan bantuan untuk keperluan sehari-hari.

Bantuan diberikan pemerintah kepada masyarakat berupa bantuan sosial atau bansos dan bantuan lainnya yang disiapkan oleh Kementerian Keuangan dan Kementerian Sosial.

Baca Juga: PPKM Darurat Tidak Bisa Kendalikan Covid-19, Ini 6 Desakan Forum Pimred PRMN kepada Presiden Jokowi

Menurut Luhut, varian Delta Covid-19 lebih menular dibandingkan dengan varian sebelumnya. Bahkan, penularannya lebih dari tujuh kali dari Covid-19 biasanya.

"Tujuh kali lebih menular kalau dibandingkan varian-varian sebelumnya," kata Luhut.

Berbagai data telah dikumpulkan dan terdapat penurunan aktivitas terkait dengan PPKM Darurat.

Luhut menyebut penurunan tersebut memberikan harapan untuk menurunkan penyebaran Delta Covid-19.

"Memberikan harapan terhadap kita semua bahwa penularan varian Delta ini bisa kita turunkan," katanya.***

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x