Wacana Presiden 3 Periode Menguat, Menko Mahfud MD Sampaikan Sikap Pribadi: Lebih Setuju Seperti Sekarang

- 22 Juni 2021, 00:05 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD melihat jika KPK benar-benar sedang dilemahkan.
Menko Polhukam Mahfud MD. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD melihat jika KPK benar-benar sedang dilemahkan. /YouTube.com/YouTube Universitas Gadjah Mada/

SERANG NEWS – Isu wacana jabatan Presiden tiga periode terus menjadi polemik. Ini menyusul adanya deklarasi dari relawan Jokowi-Prabowo (Jokpro) yang ingin adanya penambahan masa jabatan presiden melalui pemilu 2024.

Kali ini, relawan Jokpro mewacanakan agar Presiden Jokowi berpasangan dengan Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Deklarasi relawan Jokowi-Prabowo (Jokro) 2024 itupun ramai-ramai ditentang oleh sejumlah tokoh nasional. Satu diantaranya Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD.

Mahfud MD secara pribadi menyatakan mendukung jabatan presiden selama 2 periode sesuai konstitusi.

Baca Juga: Kompak! Ganjar dan Ridwan Kamil Ucapakan Selamat Ulang Tahun untuk Presiden Jokowi ke-60

Melalui cuitan di media sosial Twitter, Mahfud mengutarakan pandangan pribadinya. Cuitan Mahfud MD merespon pertanyaan dari warganet.

"Krg tepat di-mention kpd sy. Sebab sy bkn anggota Parpol atau MPR. 2 atau 3 periode arenanya ada di parpol dan MPR. Tp scr pribadi sy lbh setuju spt skrng, maksimal 2 periode sj. Adanya konstitusi itu, antara lain, utk membatasi kekuasaan baik lingkup maupun waktunya," tulis @mohmahfudmd, Minggu, 20 Juni 2021, seperti dikutip SerangNews.com.

Baca Juga: Rangga Sasana Sunda Empire Akui di Balik Kesuksesan Jokowi Presiden 2 Periode, Klaim Kader Terbaik PDIP

Presiden Jokowi sendiri tegas menolak wacana jabatan tiga periode.  Jokowi menyebut wacana jabatan Periode datang dari seseorang yang ingin mencari muka.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x