Ditanya Capres 2024, Prabowo: Kita Enggak Bisa Maju Sendiri, Harus Ada Teman

- 14 Juni 2021, 16:12 WIB
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bersedia kembali menjadi Capres 2024
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bersedia kembali menjadi Capres 2024 /Tangkapan layar Twitter/@prabowo//

SERANG NEWS- Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto kembali menyatakan kesiapannya untuk kembali mencalonkan diri sebagai presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

Keinginannya itu terungkap dalam diskusi di acara Podcast Deddy Corbuzier yang diunggah di channel Youtube Deddy pada Minggu 13 Juni 2021.

Bagi Prabowo untuk mengabdi kepada negara, dan mandat kepercayaan kenapa harus tidak.

Baca Juga: Terungkap, Sejarah 2 Panglima Perang Jepang Jadi Alasan Prabowo Gabung ke Jokowi

"Loh, kalau untuk mengabdi dan diberi kesempatan diberi kepercayaan kenapa tidak?" kata Prabowo, yang dikutip SerangNews.com pada Senin 14 Juni 2021.

Menurut pria lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1974 ini, mencalonkan diri sebagai Capres merupakan persoalan pengabdian.

Dia pun menuturkan, bahwa semua orang yang mencintai tanah airnya jika diberi kesempatan bersedia diajukan menjadi calon presiden untuk mengabdi pada negaranya.

Baca Juga: Blak-blakan di Podcast Deddy Corbuzier, Siapa Oknum yang Dimaksud Prabowo Ingin Menjual Indonesia ke Asing?

"Kita kan enggak bisa maju sendiri. Harus ada teman. Harus ada dukungan kiri kanan dan sebagainya. It's not just easy, kita realistis lah," tutur Prabowo kepada Deddy.

Keinginannya mencalonkan diri kembali sebagai Capres 2024 bukan tak mungkin.

Sebab nama Prabowo selama beberapa pekan terakhir tercatat memiliki elektabilitas tinggi berdasar hasil survei sejumlah lembaga.

Baca Juga: Pensiunan PNS Pemkot Serang Masih Terima Gaji dan Tunjangan, DPRD: Instansi Terkait Harus Bertindak

Tiga lembaga survei berbeda belakangan mencatat nama Prabowo Subianto berada di puncak elektabilitas dengan raihan di atas 12 persen.⁣

Selain Prabowo, tiga kepala daerah yakni Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merupakan tokoh-tokoh yang kerap bersaing dalam bursa bakal capres 2024.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x