Deddy Corbuzier Tanya Alasan Terima Jadi Menhan, Prabowo Jawab dengan Kisah Abraham Lincoln dan Mao Zedong

- 13 Juni 2021, 16:53 WIB
Prabowo Subianto saat menjadi tamu Deddy Corbuzier dan jawab alasan menjadi Menhan dari Presiden Jokowi.
Prabowo Subianto saat menjadi tamu Deddy Corbuzier dan jawab alasan menjadi Menhan dari Presiden Jokowi. /Tangkap Layar YouTube Deddy Corbuzier/YouTube.com

SERANG NEWS – Prabowo Subianto beberkan alasan mau menerima pinangan Presiden Jokowi menjadi Menteri Pertahanan dengan kisah Abraham Lincoln hingga Mao Zedong.

Alasan itu dibeberkan Prabowo Subianto saat menjadi tamu dalam acara Podcast Closes The Door yang diunggah di Kanal YouTube Deddy Cobuzier, Minggu 13 Juni 2021.

Setelah bertegur sapa di awal, Deddy Corbuzier langsung membrondong pertanyaan kepada Prabowo Subianto.

“Bapak waktu itu bersaing (jadi presiden-red) dengan Pak Jokowi. Kemudian tiba-tiba diangkat jadi menhan. Banyak orang kecewa, kesel. Dan, kok Bapak mau? Bapak enggak terus saja lawan Pak Jokowi?” tanya Deddy ke Prabowo.

Baca Juga: Prabowo Berikan Beasiswa Anak Korban KRI Nanggala 402, Dahnil Anzar: Beasiswa Penuh SD sampai Universitas

Ketua Dewan Pembina sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra itu lantas mengatakan keheranannya banyak orang yang menanyakan demikian.

“Saya juga enggak mengerti banyak orang yang bertanya seperti itu. Bagi saya, kita rival dalam suatu kompetisi, apakah rival dalam kompetejsi harus jadi lawan?” tanya Prabowo sambil balik bertanya.

Baca Juga: Rencana Menhan Prabowo Subianto Ngutang Dana Asing 1.750 T, Saiful Muzani: Ironis!

Dedy tidak menjawab. Kemudian Prabowo memberikan analogi tentang sebuah kompetisi layaknya saat masih duduk di bangku sekolah.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x