Migrasi Televisi Analog ke Digital Dipersiapkan, Ini 2 Cara Jika Televisi Belum Bisa Tangkap Siaran Digital

- 11 Maret 2021, 15:37 WIB
Ilustrasi televisi.
Ilustrasi televisi. /Pixabay/ADMC

SERANG NEWS - Migrasi televisi analog ke digital sedang dalam persiapan. Rencananya Analog Switch Off (ASO) selesai pada 2 November 2022.

Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika, Ahmad M. Ramli mengatakan, jika tetap pada siaran televisi analog. Maka, kualitas siaran dan gambar akan terbatas.

"Kalau kita lihat misalnya masyarakat menggunakan TV analog, artinya kita tidak masuk ke teknologi digital. Maka fitur-fitur, kemudian kualitas gambar itu juga menjadi sangat seperti saat ini, terbatas, tidak maksimal," kata Ramli dikutip SerangNews dari Antara, Kamis 11 Maret 2021.

Baca Juga: Cair Hari Ini, Begini Cara Cek Bantuan Kuota Internet Kemendikbud 2021, Bisa Semua Operator!

Baca Juga: PPKM Mikro Diperpanjang, Warganet Ramai Serukan di Rumah Saja

Menurutnya, masyarakat harus sudah mempersiapkan rencana migrasi tersebut, salah satunya dengan mengecek perangkat televisi yang mereka miliki.

Jika belum bisa menangkap siaran televisi digital, terdapat dua alternatif, yaitu mengganti ke perangkat televisi digital atau menggunakan set top box.

"Set top box adalah alat yang disambungkan ke perangkat televisi analog agar bisa menangkap siaran digital," ucap dia.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Banten Paling Hits dan Populer, Mulai dari Pantai hingga Tempat Ziarah

Ia menuturkan, dengan siaran digital, satu kanal bisa digunakan sampai 12 frekuensi siaran televisi. Sehingga, penyelenggara penyiaran juga tidak harus memiliki infrastruktur multiplexer. Karena, ada penghematan penggunaan spektrum frekuensi.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x