Daftar CPNS 2021, Ini Aplikasi Terbaru dan Skema Pendaftaran ASN secara Online yang Wajib Diketahui

- 6 Maret 2021, 20:11 WIB
Ilustrasi cara daftar CPNS 2021.
Ilustrasi cara daftar CPNS 2021. /Antara Foto./Syifa Yulinnas/

SERANG NEWS – Simak update informasi aplikasi dan skema terbaru untuk pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS 2021 yang rencananya akan dibuka oleh pemerintah pada Mei 2021 ini.

Sebagai bentuk tindaklanjut dari seleksi CPNS 2021, Badan Kepegawaian Nasional (BKN) tengah mengembangkan platform pendaftaran terintegrasi melalui portal Sistem Seleksi Calon ASN (SSCASN).

Aplikasi ini wajib diketaui para calon pendaftar CPNS 2021 karena aplikasi SSCASN ini diperuntukan untuk mengakomodir rangkaian pendaftaran seluruh seleksi PNS ataua aparatur sipil negara (ASN).

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2021 Dibuka Tahun 2021, Siapkan 6 Dokumen Berikut

Baca Juga: CPNS 2021 Akan Segera Dibuka, Berikut Perkiraan Formasi Bagi Lulusan SMA dan SMK

Kepala BKN Bima Haria Wibisana mengatakan, pendaftaran online untuk seleksi ASN atau PNS disediakan dalam portal SSCASN.

Portal ini dibagi menjadi tiga platform utama, yang terdiri dari Sistem Seleksi CPNS (SSCN), Sistem Seleksi CPNS melalui Pendidikan Kedinasan (SSCN DIKDIN), dan Sistem Seleksi PPPK (SSP3K).

Selain itu, pengolahan nilai hasil seleksi juga diintegrasikan ke dalam portal.

Baca Juga: Login corona.jakarta.go.id dan Cek BST Rp300 Ribu Pemprov DKI Jakarta

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: bkn.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x