Perjalanan Kereta Kembali Dibatalkan Hari Ini, PT KAI: Tiket Dapat Direfund Maksimal 30 Hari Keberangkatan

- 22 Februari 2021, 10:24 WIB
Sejumlah pekerja sedang memperbaiki jalur kereta api petak jalan Kedunggedeh-Lemahabang kilometer 55+100 sampai dengan 53+600 yang terdampak banjir, Senin 22 Februari 2021
Sejumlah pekerja sedang memperbaiki jalur kereta api petak jalan Kedunggedeh-Lemahabang kilometer 55+100 sampai dengan 53+600 yang terdampak banjir, Senin 22 Februari 2021 /Instagram/@kai121_/

SERANG NEWS- PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali mengupdate pembatalan perjalanan kereta api dampak banjir, Senin 22 Februari 2021.

Dikutip SerangNews.com dari akun Instagram @kai12_ , PT KAI menginformasikan bahwa sehubungan sampai saat ini, kondisi jalur kereta api petak jalan Kedunggedeh-Lemahabang pada kilometer 55+100 sampai dengan 53+600 masih terdampak banjir, akibat cuaca ekstrim dan sungai yang meluap.

KAI juga menulis bahwa kondisi air masih tinggi, dan arus air cukup deras di lokasi. Sehingga berdampak jalur kereta api menjadi tidak aman untuk dilalui KA. Selain itu banyak bagian tubuh ban (balas) yang hanyut terbawa air.

Baca Juga: Sinopsis Love Story The Series Senin 22 Februari 2021, Dibawah Guyuran Hujan, Kerinduan Ken Peluk Hangat Maudy

PT KAI  mohon maaf sebesar-besarnya kepada para pelanggan, karena seluruh perjalanan KA dari dan ke Jakarta dibatalkan hingga tanggal 22 Februari 2021.

Sementara untuk tiket yang sudah dibeli konsumen, PT KAI menyebut dapat dibatalkan atau di refund di stasiun online (stasiun yang melayani pembatalan tiket), maksimal 30 hari dari tanggal keberangkatan.

Sebelumnya diberitakan SerangNews.com PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daop) 1 menyebut perjalanan kereta api jarak jauh waktu keberangkatan sampai dengan pukul 12.00 WIB dari Stasiun Senen seluruhnya dibatalkan.

Baca Juga: Vaksinasi Corona Tahap Kedua untuk Lansia Dibuka, Begini Cara Daftar Melalui Link di 34 Kota se-Indonesia

Hal itu disampaikan Kepala Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jkaarta, Eva Chairunisa dalam siaran persnya yang tersebar di media sosial WhatsApp, Minggu 21 Februari 2021.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Instagram @kai121_


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x