Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya Masuk Bursa Calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Demokrat

- 20 Februari 2021, 18:21 WIB
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya Masuk Bursa Calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Demokrat.
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya Masuk Bursa Calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Demokrat. /Serangnews. /

SERANG NEWS - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Demokrat Banten Iti Octavia Jayabaya masuk dalam daftar bakal calon Gubernur DKI Jakarta.

Hal itu diketahui dalam cuitan twitter Ketua Umum Partai Demokrat, Andi Arief pada 19 Februari 2021 kemarin.

Dalam akunntwitter @Andiarief__ menuliskan 9 nama yang masuk dalam persiapan Pilgub DKI Jakarta salah satunya Iti Octavia Jayabaya.

Perempuan yang juga menjabat sebagai Bupati Lebak ini menjadi salah satu nama yang diusulkan DPP Demokrat.

Baca Juga: Update Bantuan Kemensos, Cek Rekening dapat BLT BST, PKH dan Kartu Sembako via dtks.kemensos.go.id

Baca Juga: Kasih Pelajaran Argadana, Wilantara Culik Anita, Trailer Love Story The Series Sabtu 20 Februari 2021

Sekretaris Jendral (Sekjen) DPD Partai Demokrat Banten, Eko Susilo mengatakan, jika Iti Octavia Jayabaya memastikan siap maju dalam kontestasi politik di DKI Jakarta.

"Bahasanya diminta, apabila partai meminta Hj Iti untuk mencalonkan diri dalam Pilkada DKI Jakarta, beliau siap," ucap Eko kepada awak media, Sabtu 20 Februari 2021.

Bahkan, disampaikan Eko, jika DPP Partai Demokrat sudah memanggil Iti pada bulan Januari 2021 lalu bertanya kesiapannya maju di Pilkada DKI Jakarta 2024 mendatang.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Sabtu 20 Februari 2021, Rendy Buka Dalang Dibalik Penusukan Nino 

"Bulan lalu (Januari) DPP sempat memanggil, entah bercanda atau tidak, Bang Andi Arief bilang ke Bu Iti siap di Banten atau di DKI. Jadi ada dua pilihan, dan dikasih waktu oleh Bang Andi sampai Juni (2021) jawabannya," ungkapnya.

Jabatan sebagai Bupati Lebak yang akan berakhir 2023 mendatang. Disebut Eko, terdapat satu tahun untuk melakukan persiapan bagi pihaknya untuk maju dalam Pilkada DKI yang direncanakan digelar tahun 2024 mendatang.

"Jadi ada persiapan 1 tahun, karena pilkada direncanakan digelar tahun 2024. Memang masih terlalu jauh, tapi hanya memang kami juga diminta menyiapkan saksi, dan itu dimulai dari sekarang," tukasnya.***

Editor: Kiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah