Menteri KKP Tersangka Ekspor Lobster, Fahri Hamzah ke Najwa Shibab: Ya Allah, Na Gua Rugi Dua Kali

- 26 November 2020, 18:43 WIB
kolase Fahri Hamzah dan Najwa Shibab/instagram/@najwashibab/@fahrihamzah
kolase Fahri Hamzah dan Najwa Shibab/instagram/@najwashibab/@fahrihamzah /

Baca Juga: Kenakan Rompi Oranye, Edhy Prabowo Mengundurkan Diri Sebagai Menteri KKP dan Waketum Gerindra

Menurut Fahri, keuntungan bisnis lobster tidak sebanding dengan biaya proses yang harus dikeluarkan seperti harga di nelayan, proses cukai dan karantina di dalam negeri.

“Tapi kan peraturan mengatakan harga di nelayan nggak boleh di bawah Rp 5.000 tapi begitu di cek harga di Vietnam itu di bawah 1 dolar. Bisa Rp 10.000 –Rp 11.000 per ekor. Nelayan kita tetap untung,” ujar Fahri.

Dikatakan Fahri, yang menjadi persoalan adalah biaya rantai proses dari nelayan hingga ke pasar luar negeri.

Baca Juga: OTT Menteri KKP, KPK Amankan 17 Orang Termasuk Istri Edhy Prabowo

“Kita hitung-hitung ya nggak, cukup. Rantai biaya terlalu besar di tubuh pemerintah saja ada karantina, cukai dan biaya kargo, makanya saya putuskan behenti,” ujar Fahri.

Namun, mendengar pernyataan Fahri Hamzah yang mengaku alami kerugian, Najwa Shihab blak-balak menyatakan dirinya belum percaya

"Karena kamu kan presenter yang tidak mudah percaya sama orang, tapi beneran ini rugi, Na,” ujar Fahri, mencoba meyakinkan Najdwa Shibab perihal bisnisnya yang benar rugi.

Saling timpal dalam pembicaraan tersebut membuat Fahri Hamzah gemas dan bersikukuh mengumumkan kerugian yang dialaminya.

Baca Juga: Menterinya Tertangkap KPK, KKP: Kami Menunggu Informasi Resmi

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x