Tekan Penyebaran Covid-19, CFD di Kota Serang Minggu Besok Ditiadakan

- 15 November 2020, 00:54 WIB
Hari Bebas Kendaraan di Kota Serang/dok. KabarBanten.com/Pikiran-Rakyat
Hari Bebas Kendaraan di Kota Serang/dok. KabarBanten.com/Pikiran-Rakyat /

Baca Juga: Asyik, PT KAI Bagi-bagi 10 Ribu Voucher Jarak Jauh Bagi Guru dan Nakes

Diketahui, penyebaran virus Covid-19 di Provinsi Banten belum juga mereda.

Terbaru ini, Bank Jabar Banten (BJB) Kantor Cabang Khusus (KCK) Banten di Kota Serang, harus ditutup sementara menyusul 83 pegawai di kantor itu dinyatakan positif Covid-19.

Para pegawai dinyatakan positif Covid-19 setelah melalui tes polymerase chain reaction (PCR) di laboratorium kesehatan daerah Provinsi Banten yang dilakukan 11 November 2020.

Baca Juga: Dana Transfer Daerah Jomplang, Wagub Banten Minta Keadilan ke Pemerintah Pusat 

Selanjutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Serang melalui Tim Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 menutup sementara pelayanan pada Bank BJB KCK Banten. Pelayanan dihentikan sementara dan akan kembali dibuka pada 16 November 2020 mendatang.

Wali Kota Serang Syafrudin meminta kepada masyarakat tetap waspada dan menerapakan protokol kesehatan saat beraktivitas di luar rumah karena hingga saat ini pandemi Covid-19 belum berakhir.

Baca Juga: Karhutla di Lombok Timur, Api Bakar Bukit Anak Dara

“Kami berharap masyarakat semakin sadar untuk menerapkan protokol kesehatan,”ujarnya. ***

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah