Harga Diri Kiper Dunia Rontok Oleh Karim Benzema di Liga Champions, Siapa Mereka? Nomor 3 Langsung Dipecat

- 10 April 2022, 22:17 WIB
 Harga diri tiga penjaga gawang dunia rontok jadi bulan-bulanan winger Kariem Benzema di Liga Champions.
Harga diri tiga penjaga gawang dunia rontok jadi bulan-bulanan winger Kariem Benzema di Liga Champions. /Tangkapan layar instagram @karimbenzema

SERANG  NEWS – Harga diri tiga penjaga gawang dunia rontok jadi bulan-bulanan winger Kariem Benzema di Liga Champions. Siapa saja mereka? Ini ulasan menariknya.

Donnarumma - PSG

Nama penyerang Real Madrid, Karim Benzema masih jadi sorotan menyusul aksi terbaiknya di Liga Champions.

Terbaru ini Karim Benzema mampu mencetak tiga gol secara beruntun dari dua pertandingan penting di Liga Champions 2021-2022.

Seperti diketahui Karim Benzema tampil fantastis dengan mencetak hattrick untuk membawa Real Madrid melaju ke babak perempatfinal Liga Champions 2021-2022.

Real Madrid yang sempat tertinggal di leg pertema berhasil mengandaskan Paris Saint- Germain dengan skor 3-1 di Estadio Santiago Bernabeu.

Sejatinya Real Madrid sempat tertinggal dua gol secara agregat PSG di babak 16 besar Liga Champions.

Namun Kariem Benzema mampu jadi penyelamat di pertandingan ini setelah bintang Prancis itu mencetak tiga gol pada leg kedua. Gol kemenangan Real Madrid dikemas pada menit ke-61,76 dan 78.

Tapi tahukah Anda bahwa gol pertama yang dicetak oleh Kariem Benzema berawal dari kesalahan kiper PSG, Donnarumma.

Benzema melalukan pressing ketat di depan gawang Donnarumma. Kemudian Donnarumma kehilangan keseimbangan dan melakukan kesalahan setelah umpannya mengarah ke Vinicius.

Kemudian Vinicius mengembalikan bola pada Benzema dan gol pertama tercipta.

Baca Juga: Bye Malaysia- Vietnam, Update Terbaru Ranking Timnas Futsal Indonesia Pasca Final AFF Futsal, Meroket Naik!

Edouard Mendy – Chelsea

Karim Benzema sepertinya jadi momok yang mengerikan untuk Chelsea. Pasalnya dia berhasil mencetak tiga gol ke gawang Chelsea di leg pertama Liga Champions. Real Madrid unggul 3-1 atas The Blues.

Namun yang jadi sorotan dari kekalahan ini ialah proses gol yang terjadi imbas dari kesalahan penjaga gawang Edouard Mendy. 

Peristiwa itu terjadi saat babak kedua baru berjalan satu menit, The Blues harus kecolongan satu gol akibat kesalahan yang dilakukan Edouard Mendy.

Sebab Edouard Mendy keluar dari sarangnya untuk menghalau serangan balik Real Madrid.

Kesalahan itu terjadi saat Edouard Mendy mengoper bola ke Antonio Ruediger.

Kiper berkebangsaan Senegal itu terlalu pelan dalam mengirim bola ke kaki Antonio Ruediger. 

Pada saat bersamaan, Karim Benzema melakukan tekanan hingga berhasil menyerobot bola yang belum dikontrol dengan sempurna oleh Ruediger, dan gol keunggulan untuk Real Madrid.

Baca Juga: Mengejutkan, Persebaya Surabaya Lepas 14 Pemain di Bursa Transfer Liga 1, Termasuk Pemain Kunci

Loris Karius

Nama Loris Karius nyaris tak pernah terdengar lagi di Premier League menyusul penampilan buruk saat membela Liverpool di partai Final Liga Champions 2018.

Dalam partai final Liga Champions, Liverpool yang bertemu Real Madrid harus iklas kehilangan gelar juara setelah Loris Karius membuat dua kesalahan fatal yang menyebabkan The Red kalah 1-3.

Kesalahan pertama Karius dibuat pada menit ke-51 saat umpan lemparannya dipotong Karim Benzema dan menjadi gol.

Blunder kedua Loris Karius kembali datang pada menit ke-83 di mana Karius gagal menangkap dengan sempurna tendangan keras Gareth Bale dari luar kotak penalti dan menjadi gol.

Baca Juga: Sempat Bikin Arema FC Geram, Bos PSIS Semarang Malah Sebut Transfer Carlos Fortes Biasa saja

Hasil pada pertandingan tersebut bukan hanya membuat Liverpool kalah, tetapi Loris Karius harus kehilangan tempat di skuad Liverpool hingga saat ini.

Demikian informasi penjaga gawang top dunia yang jadi bulan-bulanan Kariem Benzema di Liga Champions. ***

Editor: Muh Iqbal Zikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah