Sering Jadi Andalan, Ini Resep Menu Takjil Kolak Labu Kuning Pisang, Cek Cara Membuat dan Bahannya

- 27 Maret 2023, 17:00 WIB
Resep kolak untuk menu takjil
Resep kolak untuk menu takjil /Instagram @tin.tinkitchen.

Bahan-bahan:

200 gram labu kuning (kupas kulitnya dan potong dadu sesuai selera)
6 buah pisang raja (kupas kulitnya, potong sesuai selera)
250 ml santan kelapa
5 - 7 sdm gula pasir
Garam (sedikit saja, kira-kira satu jumput)
Gula jawa (sisir halus, secukupnya)
3 gelas air
1 batang daun pandan
1 siung bawang merah (iris tipis)

Baca Juga: Resep Daging Sapi Bumbu Bali, Lezat Dan Enak Banget Disajikan untuk Menu Lebaran Idul Adha 1443 H

Cara Membuat:

Panaskan air lalu larutkan gula pasir dan gula merah.

Masukkan labu kuning lalu masak hingga setengah matang.

Jika labu sudah matang, masukkan buah pisang dan masak hingga dua bahan matang.

Tambahkan daun pandan dan bawang merah yang sudah diiris tipis agar rasanya makin sedap dan menggugah selera.

Baca Juga: Tips Mengolah Daging yang Benar dan Sehat di Tengah Penyebaran Wabah PMK pada Hewan Sapi

Terakhir, masukkan santan kelapa lalu masak sampai mendidih dan matang. Agar santan tidak pecah, jangan lupa untuk mengaduk kolak.

Halaman:

Editor: Iqbal Suryadikusumah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x