Mengapa Bayi Perlu ASI? Simak Fakta Seputar ASI, Salah Satunya Bisa Tingkatkan IQ

- 25 Mei 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi air susu ibu (ASI).
Ilustrasi air susu ibu (ASI). /Pixabay/oknesanofa/

Berbeda dengan susu sapi dan susu formula, ASI mengandung protein kasein lebih tinggi. Biasanya, susu sapi mengandung sekitar 80% protein kasein dan 20% whey. 

Baca Juga: Tahukah Kamu? Ini Manfaat Baik Konsumsi Dua Butir Telur Sehari Secara Rutin

2. ASI bisa mencegah infeksi

Manfaat lain dari protein pada ASI yaitu mencegah penyakit infeksi pada bayi.

60-80% whey yang terkandung pada ASI memiliki kemampuan untuk melindungi tubuh dari infeksi.

Lebih spesifik, protein IgA sekretori dalam ASI dapat melindungi bayi dari infeksi virus dan bakteri, sedangkan lysozyme dapat melindungi bayi dari infeksi bakteri E. Coli dan Salmonella yang menyerang pencernaan.

3. ASI mengandung semua nutrisi yang bayi butuhkan

Nutrisi yang terdapat pada ASI bukan hanya protein, faktanya, ASI mengandung berbagai nutrisi termasuk lemak untuk perkembangan otak dan sistem saraf bayi.

Kemudian karbohidrat (terutama laktosa) untuk mengurangi bakteri jahat di perut dan meningkatkan penyerapan kalsium, fosfor, dan magnesium. 

Baca Juga: 6 Rekomendasi Buku Bacaan Tentang Self Improvement

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Hello Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah