Meski Sepele, 6 Kebiasaan Sederhana Ini Menurut dr Zaidul Akbar Dapat Menyehatkan Jantung

- 16 Maret 2022, 20:20 WIB
6 hal sederhana yang menurut dr Zaidul Akbar dapat menyehatkan jantung.
6 hal sederhana yang menurut dr Zaidul Akbar dapat menyehatkan jantung. /Pexels/Engin Akyurt/

SERANG NEWS - Selain merawat badan, kita juga harus menyeimbangi dunia kesehatan dengan merawat komponen lain dalam tubuh.

Salah satunya jantung yang menjadi organ terpenting dalam tubuh manusia, kendati mempunyai ukuran sebesar kapalan tangan.

Menurut dr Zaidul Akbar ada hal-hal sederhana yang bisa dilakukan rutin untuk menyehatkan jantung.

Jantung berfungsi memompa dan menyebarkan darah dengan mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.

Baca Juga: Tutorial Membuat Masker Jeruk Nipis untuk Mengatasi Masalah Jerawat Menurut dr Zaidul Akbar

Fungsi utamanya adalah memompa darah ke seluruh tubuh untuk memastikan kelangsungan hidup kita. Jantung bisa mengalirkan lebih dari 14.000 Liter darah per hari nya ke seluruh tubuh.

Dalam beberapa penelitian, jumlah kematian akibat penyakit jantung. Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan Stroke dan Diabetes.

Bahkan, kematian akibat penyakit jantung tidak mengenal usia, tua atau muda pun bisa jadi sasaran.

Baca Juga: Ganti Minyak Gorengmu Sekarang, Ini Rekomendasi Minyak yang Baik untuk Jantung Menurut dr Zaidul Akbar

Untuk itu, berikut ini adalah hal-hal kecil yang dapat menyehatkan jantung menurut dr Zaidul Akbar.

  1. Olahraga

Untuk mendapatkan jantung yang sehat, kita disarankan untuk berolahraga sesering mungkin dalam seminggu. Semakin sering Anda berolahraga, maka hasil yang didapatkan pun semakin baik.

  1. Jalan Kaki

Berjalan kaki sama efektifnya seperti berlari dalam hal pencegahan penyakit jantung dan stroke.

Baca Juga: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasi GERD Asam Lambung Kambuh Menurut dr Zaidul Akbar

Dengan berjalan kaki, dapat membantu mencegah penyakit jantung dengan menurunkan tekanan darah dan kadar kolesterol serta memperlancar sirkulasi darah.

  1. Kurangi Garam

Saat tubuh kelebihan garam, ginjal akan menyesuaikan kadar cairan dalam darah sehingga menyebabkan volume dan tekanan darah meningkat.

Hal tersebut dapat membuat jantung harus bekerja lebih keras guna menyuplai darah segar ke tubuh.

Selain itu, kadar garam yang tinggi juga bisa menyebabkan penumpukan cairan dalam tubuh penderita gagal jantung kongestif.

Baca Juga: 6 Dampak Terlalu Banyak Mengonsumsi Gluten Bagi Kesehatan Menurut dr Zaidul Akbar

  1. Tertawa

Tertawa memang baik untuk kesehatan jantung. Keluarnya udara secara tiba-tiba dari paru-paru berarti tubuh memerlukan oksigen secepatnya.

Jantung pun akan berdetak lebih kencang dan memompa darah yang mengandung oksigen untuk menyuplai seluruh organ tubuh.

Tapi hati-hati, ternyata tertawa juga bisa membawa risiko buat jantung. Faktanya, seseorang bisa meninggal akibat tertawa terlalu keras.

Baca Juga: Ingin Hidup Sehat, Berhenti Konsumsi Gula Pasir Sekarang Juga, Ini Dampaknya Kata dr Zaidul Akbar

  1. Makan Cokelat

Cokelat mengandung flavonoid yang dapat melancarkan aliran darah dan mengurangi risiko terjadinya penyumbatan di pembuluh darah.

Karena hal tersebutlah yang menjadikan cokelat sebagai salah satu makanan yang baik untuk mencegah penyakit jantung dan stroke.

  1. Punya Hewan Peliharaan

Pada tingkat emosional, memiliki hewan peliharaan dapat mengurangi depresi, stres, dan kecemasan.

Dari segi kesehatan, memelihaera hewan dapat menurunkan tekanan darah, meningkatkan kekebalan dan bahkan mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.

Itulah beberapa hal-hal spele yang dapat menyehatkan jantung menurut dr Zaidul Akbar.***

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah