Tutorial Cara Nonton Live Streaming Olimpiade Tokyo 2020, Praktis dan Mudah via HP atau PC

- 23 Juli 2021, 00:44 WIB
Cara nonton live streaming siaran Olimpiade Tokyo 2020.
Cara nonton live streaming siaran Olimpiade Tokyo 2020. /Tangkap layar Tokyo2020.org/

SERANG NEWS - Jangan lewatkan gelaran Olimpiade Tokyo 2020 yang akan dilangsungkan pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021.

Siaran rangkaian Olimpiade Tokyo 2020 dapat disaksikan melalui akses link live streaming TV Online Vidio.com.

Untuk dapat mengaksesnya, simak tutorial nonton live streaming Olimpiade Tokyo 2020 melalui TV Online Vidio.com pada ulasan artikel ini.

Akses live streaming siaran Olimpiade Tokyo 2020 via TV Online Vidio.com dapat diakses menggunakan HP atau PC Komputer/Laptop.

Baca Juga: Update Frekuensi Indosiar Terbaru di Satelit Telkom 4, TV Official Broadcaster Olimpiade Tokyo 2020

Dalam ajang olahraga terbesar di dunia ini, akan ada 37 cabang olahraga yang dipertandingkan dengan 399 nomor.

Termasuk para atlet tanah air yang dikirimkan menjadi wakil Indonesia dalam kesempatan Olimpiade Tokyo 2020. Di antara, cabang olahrga favorit bulutangkis.

Namun, tak hanya itu, Indonesia juga mengirimkan atlet cabang olahraga lainnya. Sebut saja atletik, panahan hingga angkat besi.

Semua akan menunjukkan penampilan terbaik demi mengharumkan nama Indonesia melalui olahraga dalam ajang Olimpiade 2020.

Baca Juga: Kevin-Marcus Bocorkan Lawan Sulitnya, The Minions Siap Main Enjoy di Olimpiade Tokyo 2020

Nah, bagi kalian yang ingin menyaksikanya melalui live streaming, bisa gunakan akses TV Online Vidio.com yang juga bakal menanyangkanya.

Bagaimana caranya bisa akses live streaming TV Online Vidio.com untuk nonton Olimpiade Tokyo 2020? Berikut tutorialnya:

1. Unduh aplikasi Vidio.com melalui Play Store atau App Store.
2. Instal aplikasi tersebut.
3. Kalian bisa log in untuk membuat akun Vidio.com. bisa menggunakan email atau facebook.
4. Setelah itu, bisa langsung lakukan pembayaran paket langganan Vidio.com menggunakan beberapa pilihan metode pembayaran yang tersedia.

Baca Juga: Frekuensi SCTV dan Indosiar Terbaru di Satelit Telkom 4 dan Cara Setting Kode Transponder Mpeg2 dan Mpeg4

LINK Vidio.com KLIK DI SINI

Apa saja tawaran peket yang ditawarkan?

1. Paket Platinum yang meliputi:
- PPKM Platinum 1 Tahun Rp 99.000
- Paket 7 Hari Rp19.000
- Paket bulanan (30 Hari) Rp 29.000
- 1 Tahun Rp 199.000

Baca Juga: Misi The Minions Kevin/Marcus Cetak Rekor sebagai Juara Olimpiade Tokyo 2020 Cabang Bulutangkis

Dalam paket ini akan ada tayangan spesial yang bisa Anda dapatkan di antaranya sebagai berikut:

Olympic Games Tokyo 2020!
Bebas nonton Copa America & Piala Walikota
Promo PPKM Platinum berlaku hingga 31 Juli 2021
Nonton bebas iklan video (pre-roll dan mid-roll)
Serigala Terakhir (Vidio Original Series)
Tayangan Olahraga, seperti: UCL,Serie A,NBA, Liga 1, Bein (1 & 2), BWF, WTA, dll
Serial dan Film, seperti: Vidio Original Series, Korea, Indonesia, dll
TV International, seperti: TVN, Zoo Moo,Zee Bioskop, dll.

Itulah tutorial cara akses nonton live streaming TV Online Vidio.com yang salah satunya bisa nonton tayangan Olimpiade Tokyo 2020.***

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x