Kemenkop Pastikan Perpanjang BLT BPUM UMKM Tahun 2021, Berikut Cara Mudah Mendaftarnya 

- 5 Maret 2021, 06:30 WIB
Kemenkop Pastikan Perpanjang BLT BPUM UMKM Rp2,4 Juta Tahun 2021, Berikut Cara Mudah Mendaftarnya.
Kemenkop Pastikan Perpanjang BLT BPUM UMKM Rp2,4 Juta Tahun 2021, Berikut Cara Mudah Mendaftarnya. /instagram.com/ @kemenkopukm

SERANG NEWS - Pemerintah melalui Kemenkop UKM memastikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Banpres Produktif UKM Mikro (BPUM) akan dilanjutkan pada tahun 2021 ini. 

BLT BPUM bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) ini, nantinya akan diberikan pada para pelaku UMKM untuk membantu perekonomian dampak pandemi Corona. 

Kepastian diperpanjangnya BLT BPUM UMKM Rp2,4 juta ini diungkapkan oleh akun Kemenkop UKM melalui akun Instagram resminya. 

Baca Juga: Jadwal TV Jumat 5 Maret 2021 MNC TV dan GTV: Upin & Ipin, Kembalinya Raden Kian Santang hingga Animasi Boruto 

Baca Juga: Ada Ikatan Cinta hingga Ngbrol Bareng Gus Miftah, Berikut Jadwal TV RCTI dan iNews Jumat 5 Maret 2021

Dalam postingan tersebut, disebutkan bahwa program BLT BPUM UMKM akan dilanjutkan pada tahun 2021 ini. 

"Untuk program Banpres Produktif Usaha Mikro, saat ini masih dilakukan persiapan, penyusunan regulasi, dan detail pelaksanannya," tulis akun tersebut.  

Perlu Sobat ketahui bahwa pemerintah berkomitmen untuk membantu pelaku usaha mikro untuk bertahan di masa pandemi ini dengan berbagai cara. 

"Tidak hanya dengan dana hibah, tapi juga relaksasi kredit, subsidi bunga KUR, hingga digitalisasi UMKM," ujarnya.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x