Viral Hina Jokowi dengan Perkataan Tak Senonoh, Mahasiswa Negeri Gorontalo Yunus Pasau Minta Maaf

- 4 September 2022, 14:24 WIB
Viral Hina Jokowi dengan Perkataan Tak Senonoh, Mahasiswa Negeri Gorontalo Yunus Pasau Minta Maaf.
Viral Hina Jokowi dengan Perkataan Tak Senonoh, Mahasiswa Negeri Gorontalo Yunus Pasau Minta Maaf. /Tangkap layar Instagram/@kabarnegri//

SERANG NEWS- Viral di media sosial lantaran diduga menghina Presiden Jokowi dengan perkataan tak senonoh.

Mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Yunus Pasau akhirnya meminta maaf secara terbuka melalui video yang tersebar luas di media sosial, Minggu 4 September 2022.

Dikutip dari akun Instagram @kabarnegri, berikut bunyi permintaan maaf yang disampaikan Yunus Pasau.

"Saya Yunus Pasau Mahasiwa Universitas Negeri Gorontalo pada kesempatan ini, saya menyampaikan permohon maaf sebesar-besarnya kepada Bapak Presiden Republik Indonesia atas perkataan yang tidak sopan pada saat orasi di Simpang Lima Kota Gorontalo kemarin," kata Yunus Pasau dalam video pendek yang diunggah akun Instagram @kabarnegri.

Baca Juga: Profil Yunus Pasau, Mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo yang Hina Presiden Jokowi dengan Sebutan Ini

Dalam kesempatan itu, Yunus Pasau juga meminta maaf atas kegaduhan dan kekeliruan yang pernah dilakukan.

"Saya menyampaikan permohon maaf kepada kedua orang tua dan keluarga saya dan saya menyampiakan kepada civitas Universitas Negeri Gorontalo khususnya Bapak Rektor Universitas Negeri Gorontalo," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, video Yunus Pasai mahasiswa UNG viral di media sosial karena orasinya diduga menghina Presiden Jokowi.

Orasinya yang dianggap tidak pantas itu membuat Yunus Pasai berurusan dengan polisi.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x