Kasus Hepatitis Akut Bertambah, Hati-hati Muncul Imbauan Palsu di Media Sosial Facebook

- 10 Mei 2022, 20:43 WIB
Kasus Hepatitis Akut Bertambah, Hati-hati Muncul Imbauan Palsu di Media Sosial Facebook.
Kasus Hepatitis Akut Bertambah, Hati-hati Muncul Imbauan Palsu di Media Sosial Facebook. /promkes.kemkes.go.id

SERANG NEWS – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan hingga kini ada 15 kasus (suspek) hepatitis akut yang sedang diinvestigasi.

Dalam keterangan pers virtual melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden Senin 9 Mei 2022, Budi Sadikin menyampaikan update berita mengenai kasus hepatitis akut ini.

“WHO menyampaikan adanya outbreak hepatitis akut ini tanggal 23 April di Eropa. Kemudian tanggal 27 April, jadi empat hari sesudah WHO menyampaikan adanya outbreak di Eropa ini, Indonesia menemukan tiga kasus di Jakarta,” katanya.

Budi juga mengatakan setelah ditemukannya tiga kasus di Jakarta pada tanggal 27 April, pihaknya langsung mengeluarkan surat edaran kepada dinas kesehatan dan rumah sakit agar melakukan survailens dan monitoring atas kasus ini. 

Baca Juga: Menteri Sibuk Pencitraan untuk Kontestasi 2024, Refly Harun: Ganti Menterinya!

“30 April Singapura umumkan kasus yang pertama dan sampai sekarang di Indonesia ada 15 kasus,” katanya.

Kasus hepatitis akut ini paling banyak ada di Inggris yakni 115 kasus, Italia, Spanyol, dan Amerika Serikat sebagaimana disampaikan Budi.

Sehari sesudah Lebaran, Budi melakukan koordinasi dan diskusi dengan CDC Amerika dan CDC Inggris. Pihaknya mendapatkan banyak informasi terkait kasus ini.

Disimpulkan belum bisa dipastikan virus apa yang 100 persen sebabkan adanya penyakit hepatitis akut ini.Penelitian sedang dilakukan oleh Indonesia bersama-sama dengan WHO, Amerika, dan Inggris. 

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Setkab Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x