Menuju Pilpres 2024, Deklarasikan Sandiaga Uno Sebagai Capres, Ulama: Kami Ingin Perubahan

- 23 Februari 2022, 19:36 WIB
Sandiaga Uno didukung maju sebagai Capres 2024.
Sandiaga Uno didukung maju sebagai Capres 2024. /kemenparekraf

Baca Juga: Ditanya Soal Capres 2024 oleh PRMN, Ridwan Kamil: Saya kan 2 Kali Menang

Selain itu, dikatakan Akrama, Sandiaga juga bisa menjadi teladan memimpin di masa depan.

Menurut Akrama, saat ini Indonesia membutuhkan sosok kepemimpinan yang bisa merangkul masyarakat dari kalangan atas sampai bawah. Sandiaga dianggap sangat cocok untuk mengisi sosok tersebut.

“Karena hari ini terlalu banyak teriakan yang susah dianalisis dari masyarakat yang ada di bawah," ujarnya dikutip dari Antara Rabu 23 Februari 2022.

"Maka kami butuh orang-orang hebat yang bisa mengelola bangsa ini, seperti Sandiaga Uno,” katanya pula. 

Baca Juga: Ganjar Digadang-gadang Jadi Kandidat Capres, Rizal Ramli: Rakyat Jateng Nomor 2 Paling Miskin di Jawa

Sandiaga Uno juga turut menyapa para ulama, habib, dan pemuda Islam di Sulsel via daring.

Sandiaga mengucapkan terima kasih dan bersyukur kepada ulama dan habib yang telah hadir meski tanpa dorongan siapa pun.

“Saya sangat bersyukur dengan adanya silaturahim dengan ulama, habib, dan tokoh pemuda," kata Sandiaga Uno.

"Saya yakin, saat ini yang paling penting adalah silaturahim dan bersatu padu untuk menciptakan proses kebangkitan ekonomi, khususnya ekonomi umat,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah