Hari Ini, 3 Bansos DKI Jakarta Triwulan I Cair, Segera Cek Rekening

- 26 Maret 2021, 07:39 WIB
Ilustrasi Bansos DKI Jakarta akan dicairkan mulai Jumat, 26 Maret 2021.
Ilustrasi Bansos DKI Jakarta akan dicairkan mulai Jumat, 26 Maret 2021. /Renny T Hamzah

SERANG NEWS - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta akan menyalurkan 3 bansos hari ini, Jumat 26 Maret 2021.

Bansos yang akan dicairkan diantaranya Kartu Lansia Jakarta (KLJ), Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ) dan Kartu Anak Jakarta (KAJ).

Penerima manfaat KLJ akan menerima bansos sebesar Rp600 ribu per bulan, KPDJ sebesar Rp300 ribu per bulan dan KAJ sebesar Rp300 ribu per bulan.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Jumat 26 Maret 2021, Aldebaran Turun Tangan Usut Kematian Roy, Elsa Siapkan Rencana Baru

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Jumat 26 Maret 2021, Angga Kerahkan Jagoan Bogor Cari Pak Sumarno 

"Pengumuman, pencairan dana KLJ, KPDJ dan KAJ triwulan I tahun 2021 akan dilaksanakan mulai 26 Maret 2021," tulis akun Instagram @dinsosdkijakarta dalam unggahannya pada Senin 22 Maret 2021.

Ketiga bansos yang akan segera cair itu akan disalurkan melalui Bank DKI. Bagi penerima bisa langsung mengambilnya melalui ATM Bank DKI dimana pun.

Dinsos DKI Jakarta juga menjelaskan tentang KAJ yang diperuntukan bagi anak dari keluarga pra sejahtera yang berusia 0-6 tahun.

Baca Juga: Bermalam di Kasepuhan Ciptagelar, Ridwan Kamil: Sinetronnya Ibu-ibu Tetaplah Ikatan Cinta

KAJ bertujuan sebagai upaya pemenuhan kebutuhan bagi anak, seperti pemenuhan nutrisi susu anak, makanan bergizi dan keperluan penunjang lainnya yang mendukung tumbuh kembang anak.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x