Kerap Bermasalah, Puluhan Ribu Unit Daihatsu Xenia dan Terios Kena Recall

- 21 Maret 2021, 07:00 WIB
Daihatsu Grand New Xenia.
Daihatsu Grand New Xenia. /Instagram.com/@daihatsuind

SERANG NEWS – Kerap bermasalah, ribuan unit kendaraan Daihatsu Xenia dan Terios kena recall.

Keputusan recall ini dilakukan PT Astra Daihatsu Motor (ADM). Recall ini terutama dilakukan pada mobil Xenia dan juga Terios buatan tahun 2017-2019.

Keputusan ini disampaikan pihak PT ADM saat webinar pada Kamis 18 Maret 2021.

"Permasalahan terjadi karena impeller fuel pump mengembang melebihi standard,” kata Head Product Improvement/EDER Dept Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Bambang Supriyadi dikutip SerangNews.com dari Pikiran-rakyat.com, Minggu 21 Maret 2021.

Baca Juga: Anak Jokowi Bakal Berbagi Kisah Sukses di Virtual Daihatsu Festival 2020

Baca Juga: Segera Ganti TV! Kominfo Ubah TV Analog Menuju TV Digital, Berlaku Tahun 2022

Sama seperti Toyota, Daihatsu memberikan recall ini karena ada masalah pada bagian fuel pump. Bambang menjelaskan bahwa di dalam fuel pump ini ada komponen yang bermasalah.

"Ada kelebihan dari impeller itu sebesar 9 micron. Dari 17 micron menjadi 26 micron," jelas Bambang.

Karena permasalahan ini, menurut Bambang mobil bisa mengalami beberapa masalah.

Masalah itu seperti mesin mati dan sulit dinyalakan, mobil kehilangan tenaga, RPM tidak stabil, dan indikator mesin selalu menyala.

Baca Juga: Sebut AHY Masih Bau Kencur, Andi Arief Doakan Ruhut Sitompul Jadi Direksi PLN

Baca Juga: Selain Leo dan Scorpio, Ini 6 Pemilik Zodiak dengan Kepribadian Kuat, tapi Sedikit Egois

Seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com berjudul, ‘Masalah Fuel Pump, 90.000 Unit Daihatsu Xenia dan Terios Kena Recall’, recall akan dilakukan terhadap 53.246 unit Daihatsu Xenia produksi Oktober 2017- Juni 2019.

Kemudian, Daihatsu All New Terios periode produksi Desember 2017-Juni 2019 sebanyak 41.152 unit.

Selain itu, mobil All New Sirion produksi Januari 2018-September 2020 dengan unit sebanyak 2.892 unit.

Baca Juga: Gempa 7,2 Magnitudo Guncang Negara Jepang, Disusul Peringatan Dini Gelombang Tsunami

PT ADM pun langsung meminta agar para konsumen langsung melakukan recall agar part tersebut diganti.

Untuk waktu perbaikan hanya akan memakan waktu kurang lebih 2 jam saja.

Untuk melakukan pengecekan apakah kendaraan Anda kena recall atau tidak bisa dilakukan pengecekan di situs www. Daihatsu.co,id/Recall.

Bisa juga menghubungi nomor Daihatsu Access di 1-500-898.*** (Alza Ahdira/Pikiran-rakyat.com)

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah