Demokrat ke Listyo Sigit Prabowo, Selesaikan Isu-isu Intoleransi dan Radikalisme 

- 18 Januari 2021, 16:23 WIB
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan jajaran bertemu calon tunggal Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo di kantor DPP Partai Demokrat.
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan jajaran bertemu calon tunggal Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo di kantor DPP Partai Demokrat. /Twitter @AgusYudhoyono. /

SERANG NEWS - Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) beserta jajaran pengurus bertemu dan bersilaturahmi dengan calon tunggal Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo. 

Dalam kesempatan tersebut AHY meminta kepada Listyo Sigit Prabowo untuk menyelesaikan isu-isu Intoleransi dan Radikalisme. 

"Hari ini, di kantor DPP @PDemokrat, saya bersilaturahmi dg Komjen Pol Listyo Sigit," kata AHY seperti ditulis dalam Twitter @AgusYudhoyono Senin 18 Januari 2021. 

Dalam pertemuan ini AHY menyampaikan beberapa harapan kepada Listyo Sigit Prabowo jika terpilih jadi Kapolri. 

Baca Juga: Tayang Perdana Senin 18 Januari 2021 Kulepas Dengan Ikhlas Dibintangi Lesty Kejora dan Rizky Billar 

Baca Juga: 18 Januari dalam Sejarah, Ada Serangan Rudal Irak ke Israel sampai Gempa Haiti

"Dlm kesempatan ini, saya & @PDemokrat menyampaikan harapan agar nanti jika terpilih, di bwh kepemimpinan beliau, Polri dpt semakin aktif dlm menegakan hukum yg independen, netral & imparsial," cuit AHY. 

"Selain itu, saya berharap agar ke depan Polri juga semakin profesional dalam menyelesaikan isu-isu terkait intoleransi, radikalisme, serta semakin sukses dalam menciptakan stabilitas keamanan nasional," sambung AHY. 

Disampaikan AHY, pada saat nanti Listyo Sigit Prabowo jadi Kapolri yang baru, AHY berharap Sigit mampu berdiri di atas semua kelompok, golongan dan kepentingan.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x