PPP Banten Deklarasi Ganjar Pranowo Capres Pemilu 2024, Subadri: Tak Bisa Ditawar dan Harga Mati

7 Oktober 2022, 15:00 WIB
PPP Provinsi Banten deklarasi Ganjar Pranowo sebagai calon presiden atau Capres di Pemilu 2024. /Ken Supriyono/SerangNews.com/

SERANG NEWS - Dukungan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (Capres) di Pemilu 2024 terus menguat.

Kali dukungan dari pengurus DPW PPP Provinsi Banten dengan mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai capres di Pemilu 2024.

Deklarasi yang dilakukan DPW PPP Provinsi Banten dilaksanakan di Hotel Ke Dian, Kota Serang, Jumat 7 Oktober 2022.

"Kami mendeklarasikan Pak Ganjar Pranowo sebagai calon presiden di Pemilu 2024," kata Ketua DPW PPP Provinsi Banten Subadri Usuludin di akhir pembacaan deklarasi.

Baca Juga: Bawaslu Gandeng Pokja Wartawan Kota Serang Aktif Kawal Tahapan Pemilu 2024

Ia mengatakan, deklarasi berdasarkan Rakorwil yg dihadiri delapan daerah di Banten.

Selain itu, hasil istiqosah dari sejumlah kiai, ulama, santri dan masyarakat yang ada di Provinsi Banten.

"DPW PPP Banten usulkan bapak Ganjar Pranowo sebagai capres di Pemilu 2022," kata Subadri.

Baca Juga: Politik Identitas Jadi Sorotan, Bawaslu dan Ormas Islam di Banten Sepakati 6 Seruan Moral Pemilu 2024

Deklarasi juga melihat hasil rilis lembaga survei di Indonesia yang menempatkan nama Ganjar Pranowo sebagai calon pemimpin potensial.

"Ganjar menjadi sosok yang selalu tinggi (dalam survei nasional) di antara calon lain," katanya.

Subadri juga menyebut Ganjar sebagai tokoh yang dekat dengan PPP. Hal itu terlihat dari latar belakang keluarganya.

Baca Juga: NasDem Deklarasi Anies Baswedan Capres 2024, DPW Anies Jakarta: Partai-partai Lain akan Menyusul

"Ganjar Gubernur Jawa Tengah, dia dekat dengaan PPP dimana istrinya adalah anak tokoh NU dan kader PPP," kata Subadri sembari menceritakan latar belakang keluarga Ganjar.

Dia berharap, PPP di tingkat pusat bisa menerima usulan dari Provinsi Banten. Selain juga meminta kepada seluruh kader untuk memenangkannya nanti.

"Kita hantarkan aspirasi kita, dukungan kita ke Pak Ganjar seperti bunga mawar, bunga melati yang tak bisa ditawar dan harga mati," cetusnya.***

Editor: Ken Supriyono

Tags

Terkini

Terpopuler