Mendagri Keluarkan SE Terbaru, Wahidin Halim Batalkan Bukber Bareng Kiai di Tangerang 

6 Mei 2021, 08:04 WIB
Mendagri Keluarkan SE Terbaru, Wahidin Halim Batalkan Buber Bareng Kiai di Tangerang . /Pikiran-Rakyat/

SERANG NEWS - Pasca keluarnya Surat Edaran (SE) Menteri Dalam Negeri Nomor 300/2784/SJ, Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) batalkan seluruh agenda buka bersama. 

Bahkan jadwal buka puasa bersama Dewan Mesjid Indonesia (DMI) dan para santri tahfidz di Rumah Dinas Gubernur Rabu kemarin turut dibatalkan. 

Selain itu, WH juga akan meniadakan agenda open house (halal bihalal) yang rutin dilaksanakan di setiap momen perayaan Idul Fitri. 

"Enggak boleh open house, enggak boleh bukber. Mulai hari ini makanya saya batalin," ucap Wahidin kepada awak media, Rabu 5 Mei 2021. 

Baca Juga: Sinopsis Love Story The Series, Kamis 6 Mei 2021, Jadi Pejuang Nafkah, Ken Semangat Mencari Kerja

Disampaikan Wahidin, jika dirinya dijadwalkan akan melakukan buka puasa bersama Dewan Mesjid Indonesia (DMI) dan para santri tahfidz pada Rabu kemarin di Rumah Dinas Gubernur.

Namun, lantaran keluarnya kebijakan dari Kemendagri soal regulasi kegiatan buka puasa bersama di bulan Ramadhan dan kegiatan halal bihalal pada peringatan Hari Raya Idul Fitri tanggal 13 mendatang harus dibatalkan.

"Jadwal dibatalkan semua karena itu perintah, harusnya hari ini saya (bukber) dengan DMI. Besok dengan para kiyai di Tangerang, semua dibatalkan," ujarnya.

Selain itu, Wahidin pun menyatakan, jika dirinya tidak akan melaksanakan Shalat Idul Fitri bersama masyarakat. Ditegaskan, jika dirinya akan melaksanakan Shalat Idul Fitri di rumah saja.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri Kamis 6 Mei 2021: Demi Bebaskan Dewa, Nana Harus Rela Berpisah

"Shalat ied juga sepertinya akan di rumah aja," tegasnya.

Untuk itu, ia pun meminta kepada seluruh Kepala Daerah di Provinsi Banten untuk mematuhi surat edaran Kemendagri agar tidak melaksanakan buka puasa bersama ataupun kegiatan open house pada saat perayaan Idul Fitri mendatang.

"Seluruh pejabat atau ASN untuk tidak melakukan bukber dan open house," tandasnya.

Diketahui, pada Selasa 4 Mei 2021 kemarin, Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) secara resmi mengeluarkan Surat Edaran Nomor 800/2794/SJ. 

SE itu berisi tentang Pembatasan Kegiatan Buka Puasa Bersama pada Bulan Ramadhan dan Pelarangan Open House/Halal bi Halal pada Hari Raya Idul Fitri 1442 H/Tahun 2021.***

Editor: Kiki

Tags

Terkini

Terpopuler