Jokowi Gaungkan Benci Produk Luar Negeri, HNW: Aneh, Vaksin Covid-19 saja ambil Produk Luar Negeri

4 Maret 2021, 16:21 WIB
Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid merespon himbauan Presiden Jokowi untuk membenci produk luar negeri, Kamis 4 Maret 2021 /Instagram/@hnurwahid//

SERANG NEWS- Ajakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mencintai produk dalam negeri, dan menggaungkan benci produk luar negeri mendapat sindiran pedas dari sejumlah tokoh politik nasional.

Salah satunya dari Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid (HNW). Dikutip SerangNews.com dari akun Twitternya @hnurwahid pada Kamis 4 Maret 2021.

Sindiran pedas ditulis dengan menyertakan salah satu link berita media online nasional terkait ajakan Presiden untuk membenci produk luar negeri.

Baca Juga: Bocoran Love Story The Series Kamis 4 Maret 2021, Terbongkar, Ken dan Maudy Bersujud Nangis di Kaki Wilantara?

Tweet Hidayat Nur Wahid terkait himbauan Presiden Jokowi membenci produk luar negeri, Kamis 4 Maret 2021

"Presiden @jokowi Gaungkan Cinta Produk Dalam Negri, Benci Produk Asing! Aneh. Mungkin akan ada revisi dari Istana? Untuk vaksin covid-19 saja yg diambil produk2LuarNegri. Produk DalamNegri yg berkwalitas tak kunjung “dihadirkan”. #AkuCintaProduk2Indonesia," tulisnya 42 menit yang lalu.

Sebelumnya diberitakan SerangNews.com, Presiden Jokowi membuka rapat kerja nasional bersama Kementerian Perdagangan (Kemendag) di Istana Negara, Jakarta, Kamis 4 Maret 2021.

Baca Juga: Dibangun Tahun 2015, Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Sindang Heula di Kabupaten Serang

Dalam kesempatan itu, Jokowi meminta jajarannya menyiapkan kebijakan dan strategi untuk mengembangkan pasar produk nasional, khususnya UMKM.

Ia pun meminta agar mendorong masyarakat mencintai dan mendukung produk-produk dalam negeri, serta menggaungkan untuk membenci produk-produk luar negeri.

“Ajakan-ajakan untuk cinta produk-produk kita sendiri harus terus digaungkan. Produk-produk dalam negeri digaungkan. Gaungkan juga benci produk-produk luar negeri. Bukan hanya cinta, tapi benci. Cinta barang kita, benci produk luar negeri,” kata Jokowi yang dikutip SerangNews.com dari akun YouTube Sekretariat Presiden pada 4 Maret 2021.

Baca Juga: Kenakan Batik Corak Banteng Merah, Anies Baswedan Singgung Persatuan di Jakarta

Dalam video yang sudah ditonton 4.896 kali tersebut, Jokowi meminta agar pusat perbelanjaan seperti mal di berbagai daerah memberikan ruang untuk produk-produk buatan Indonesia, khususnya produk UMKM.

Lokasi-lokasi strategis di pusat perbelanjaan pun harus diisi oleh merek produk-produk lokal. Bukan lagi produk asing.

“Jangan sampai ruang depan, lokasi-lokasi strategis, justru diisi dari brand-brand dari luar negeri, ini harus mulai digeser. Mereka digeser ke tempat yang tidak strategis. Tempat yang strategis, lokasi yang baik berikan ruang untuk brand-brand lokal kita,” perintahnya.

Baca Juga: Mirip Lokasi Wisata, Rumah Lawan Covid-19 di Tangsel ini Berkonsep Glamping, Intip Fasilitasnya!

Alasan lainnya menurut Jokowi, dengan jumlah penduduk Indonesia yang mencapai lebih dari 270 juta jiwa, dan sebagai pasar yang sangat besar, seharusnya masyarakat lebih loyal dan mencintai produk-produk buatan bangsa sendiri.

"Branding untuk mencintai produk lokal harus lebih ditingkatkan. Sehingga, betul-betul masyarakat kita menjadi konsumen yang loyal, sekali lagi untuk produk-produk Indonesia,” tutup Presiden Jokowi yang terlihat mengenakan batik coklat lengan panjang.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Twitter @hnurwahid

Tags

Terkini

Terpopuler