DPRD Temukan Dana Mengendap Rp5 Miliar di Dinkes Kota Serang, Ini Penjelasan Kadinkes

- 9 November 2020, 20:56 WIB
Ilustrasi uang.
Ilustrasi uang. /Pixabay/Emaji. /

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan M Iqbal menjelaskan terkait hal tersebut pihaknya menyebut bukan mengendap tapi karena memang Covid-19 terus berjalan. 

"Kita kan tidak tau sampai kapan batasnya. Makanya dana itu bukan mengendap tetapi dibutuhkanya sesuai dengan kebutuhan kita," ujarnya dikonfirmasi, Senin 9 November 2020. 

Dana tersebut kata Iqbal akan digunakan untuk menyiapkan rusunawa bagi pasien tanpa gejala sebesar Rp1,6 Miliar. 

Baca Juga: Bagikan Sertifikat Tanah dari Jokowi, Gubernur WH: Jangan Dipakai Beli Mobil, Motor, dan HP Anak

"Kalau banyak yang isolasi disitu kan nanti kita kasih makan pagi siang dan lain-lain. Dan dana yang ada itu kan lagi mengidentifikasi kebutuhan yang selama ini belum terpenuhi," ujarnya. 

Jika dana itu terpakai untuk rusunawa maka akan tersisa dana sebesar Rp4,4 Miliar. Kalau dana itu tidak terpakai maka akan dibalikkan ke kas negara.***

Halaman:

Editor: Kiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah