Final Yonex Thailand Open 2021 Hari ini, Indonesia Kirim Preveen-Melati dan  Greysia-Apriyani

- 17 Januari 2021, 06:00 WIB
Ganda campuran Praveen Jordan - Melati Daeva Oktaviani mewakili tim Indonesia di Final Yonek Thailan Open, Minggu 17 Januari 2021.
Ganda campuran Praveen Jordan - Melati Daeva Oktaviani mewakili tim Indonesia di Final Yonek Thailan Open, Minggu 17 Januari 2021. /DOK. PBSI/

Greysia-Apriyani memetik kemenangan rubber game atas pasangan dari negeri ginseng tersebut dengan skor 15-21, 21-15, 21-16.

Ganda putri Greysia Poli dan Apriyani Rahayu mewakili  Tim Bulutangkis Indonesia pada Final Yonex Thailand Open 2021, Minggu 17 Januari 2021.
Ganda putri Greysia Poli dan Apriyani Rahayu mewakili Tim Bulutangkis Indonesia pada Final Yonex Thailand Open 2021, Minggu 17 Januari 2021. Dok, PBSI`

Pada gim pembuka, Lee-Shin terus menekan. Greysia-Apriyani tak bisa banyak berkutik. Sulit keluar dari tekanan tersebut akhirnya membuat Greysia-Apriyani kerap tertinggal dan menyerah dengan hasil 15-21.

Baca Juga: Tahap Pertama Vaksinasi di Kota Serang Dimulai, Serentak Dilaksanakan di 33 Faskes

Namun pada gim kedua, Greysia-Apriyani yang merupakan unggulan kelima dalam turnamen itu membuat kejutan. Kali ini, mereka balik menyerang dan mendominasi permainan.

Mereka sudah mampu membaca pola main lawannya yang sudah mulai lemah. Dengan skor 21-15, Greysia-Apriyani merebut kemenangan pada gim kedua.

Pada gim penentu, Lee-Shin sepertinya tak kunjung mengubah pola permainannya. Kondisi itu tentu dimanfaatkan oleh Greysia-Apriyani untuk mengumpulkan poin.

Baca Juga: Bisa Dilakukan Sendiri, Begini Cara Setting Frekuensi SCTV dan Indosiar di Receiver MPEG 4

Pukulan-pukulan keras dari duo Indonesia itu meruntuhkan pertahanan Lee-Shin. Kewalahan, akhirnya mereka bertekuk lutut dengan skor penutup 16-21.

Selanjutnya pada laga final Yonex Thailand Open 2021 hari ini, Greysia-Apriyani akan ditantang unggulan keempat asal Korea Selatan Kim So Yeong-Kong Hee Yong.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: BWF Badminton Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah