Beda Tanggal Hari Ayah Nasional Dengan Dunia, Begini Sejarah Singkatnya

- 12 November 2020, 07:19 WIB
Ilustrasi Hari Ayah dari foto model ayah dan anak /kartika mahayadnya/Pikiran Rakyat
Ilustrasi Hari Ayah dari foto model ayah dan anak /kartika mahayadnya/Pikiran Rakyat /


Hari Ayah Nasional

Berbeda di Dunia yang jatuh pada minggu di bulan Juni, perayaan hari Ayah Nasional selalu dirayakan setiap tanggal 12 November.

Paguyuban Satu Hati, lintas agama dan budaya Perkumpulan Putra Putri Ibu Pertiwi (PPIP) menjadi penggagas dimulainya perayaan hari Ayah Nasional.

Baca Juga: Dalam Sebulan, Polres Serang Kota Ungkap Enam Kasus Narkoba

Dikutip dalam Sahabat Keluarga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, pada tahun 2014, PPIP mengadakan peringatan Hari Ibu di Solo dengan cara mengadakan Sayembara Menulis Surat untuk Ibu. Acara ini pun disambut baik dan mendapat sekitar 70 surat terbaik yang kemudian dibukukan.

Setelah acara, panitia dibanjiri dengan pertanyaan, "Kapan diadakan Sayembara Menulis Surat untuk Ayah? Kapan Peringatan Hari Ayah? Kami pasti ikut lagi."

Dengan adanya pertanyaan ini, PPIP berusaha mencari informasi terkait hari ayah hingga audiensi ke DPRD kota Surakarta. PPIP menanyakan kapan hari ayah di Indonesia dan jika belum ditetapkan, bolehkah seorang lembaga menetapkan sebuah hari yang dijadikan sebagai Hari Ayah.

Baca Juga: UU Kesejahteraan Lansia Dinilai Sudah Tidak Relevan, Yandri Susanto: Sudah 22 Tahun Tidak Direvisi

Melalui kajian yang cukup panjang, Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi menggelar deklarasi Hari Ayah untuk Indonesia dan menetapkan tanggal 12 November sebagai Peringatan Hari Ayah Nasional.

Deklarasi tersebut digabung dengan hari kesehatan dengan mengambil semboyan 'Semoga Bapak Bijak, Ayah Sehat, Papah Jaya".

Halaman:

Editor: Adi R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah