7 Kebiasaan Buruk yang Bisa Rugikan Sendiri dan Harus Mulai Kamu Hindari, Mana yang Paling Sulit?

- 2 Mei 2022, 10:00 WIB
Ilustrasi: Kebiasaan buruk yang harus mulai kamu hindari.
Ilustrasi: Kebiasaan buruk yang harus mulai kamu hindari. /Instagram @animolife/

SERANG NEWS – Dalam kehidupan setiap orang pasti mempunyai sisi baik dan sisi buruk. Semua itu berkembang atas dasar pola pikir, kebiasaan dan faktor lainnya.

Untuk membentuk mindset (pola pikir) dan kebiasaan yang baik. Kita harus perlahan-lahan belajar untuk menghilangkan kebiasaan buruk.

Terkadang karena sudah menjadi hal biasa, kita tidak sadar lagi sadar bahwa kita masih melakukan kebiasaan yang sebenarnya tidak baik.

Baca Juga: 6 Tipe Orang Tua Toxic, Ibu Bapak Harus Menghindari Ini untuk Kesehatan Mental Anak!

Walaupun terlihat sepele, kebiasaan buruk ini dapat memberikan efek yang buruk juga terhadap hidup kita.

Dampak buruk ini akan berpengaruh menjadi berkepanjangan apabila kebiasaan ini tetap dipelihara.

Maka dari itu kita harus mulai mengeliminasi kebiasan buruk tersebut.

Berikut kebiasaan buruk yang dikutip SerangNews.com dari akun instagram @animolife, yang mulai kamu hindari :

1. Pola Hidup Tidak Sehat

Apapun hal yang kita kejar dan menjadi impian tidak akan dapat terwujud jika tubuh kita tidak sehat.

Baca Juga: Tips Atasi Badan Pegal Linu ala dr Zaidul Akbar dengan Pola Hidup Sehat seperti Ini

Maka dari itu kita harus mulai meninggalkan kebiasaan pola hidup yang tidak sehat.
Kuncinya: tidur cukup, konsumsi nutrisi seimbang dan olahraga rutin.

2. Pikiran Jangka Pendek

Ada prinsip hidup yang mengatakan: "hidup itu hanya sekali, jadi kita bebas lakukan apapun yang kita mau."

Pemikiran ini memang tidak salah sepenuhnya. Tetapi justru karena hanya sekali kita perlu optimalkan setiap kesempatan. Manfaatkan hidup sebaik-baiknya.

Baca Juga: 5 Kegiatan Ini Dapat Tenangkan Pikiran Kamu. Yuk Dicoba untuk Hindari Stres

3. Alasan (Excuse)

Belajarlah untuk mulai bertanggung jawab atas segala hal yang terjadi di dalam kehidupanmu.

Jangan terlalu banyak memberi alasan ketika kamu memang melakukan hal yang salah dan pertanggung jawabkan kesalahan itu.

4. Jalan Pintas (Shortcut)

Kesuksesan tidaklah dibangun hanya dalam satu hari. Hilangkan pola pikir untuk mendapatkan sesuatu dari jalan pintas.

Cukup fokus untuk menjadi satu persen lebih baik dari hari kemarin.

Baca Juga: 5 Cara Self Love Agar Terhindar dari Pasangan yang Toxic, Kamu Harus Punya Batasan Ini

5. Mencoba kendalikan semua hal

Jauhkan fokusmu dari hal-hal yang memang tidak dapar kamu kendalikan karena itu hanya akan menghambat pencapaianmu.

6. Toxic

Memang sebuah benar pribadi kita itu akan terbentuk dari orang-orang di sekitar kita.
Maka dari itu jauhi orang-orang yang memang memiliki sifat yang menurutmu tidak baik.

Karena secara perlahan kamu akan menjadi seperti orang itu tanpa kamu sadari.

Habiskan waktu berhargamu dengan mereka yang mampu membuatmu jadi jauh lebih baik.

7. Keinginan untuk disukai semua orang

Akan ada orang yang mendukungmu dan akan ada orang yang membencimu. Kamu hanya perlu berkembnag menjadi dirimu sendiri dengan dukungan orang-orang yang memang tulus padamu.

Tidak perlu menjadi orang lain hanya untuk disukai semua orang. Lepaskan hal-hal buruk ini daei kehidupanmu untuk memiliki kehidupan yang lebih baik.***

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah