Taukah Kamu, Ada 12 Teori Kecerdasan Majemuk, Anda Termasuk yang Mana?

- 28 April 2022, 17:47 WIB
12 Teori Kecerdasan Majemuk, Anda Termasuk yang Mana?
12 Teori Kecerdasan Majemuk, Anda Termasuk yang Mana? /PEXELS/@igoralshin

SERANG NEWS - Sadar atau tidak, manusia bangga akan kecerdasan dan talenta yang dimilikinya.

Sangatlah normal ketika mengobrol dengan teman, keluarga, dan kolega, manusia ingin memamerkan kemampuannya baik langsung maupun tidak langsung.

Tidak jarang pula manusia ngefans dan memuji kemampuan orang lain, atau sebaliknya, meremehkan kecerdasan intelektual orang lain.

Kenyataannya, setiap manusia memiliki kecerdasannya masing-masing. Seseorang dapat memiliki kemampuan luar biasa di bidang tertentu, namun tidak dapat bersaing dengan orang lain di bidang lainnya. 

Baca Juga: Resep Masker Herbal untuk Hilangkan Mata Panda ala dr Zaidul Akbar

Untuk mengenal kecerdasan kita lebih dalam, marilah kita pahami terlebih dahulu teori kecerdasan majemuk dan menemukan rahasia yang tersimpan di dalam diri kita.

Teori kecerdasan majemuk diusulkan pada tahun 1983 oleh seorang psikolog berkebangsaan Amerika bernama Howard Gardner.

Profesor Universitas Harvard ini mengatakan bahwa manusia memiliki delapan jenis kecerdasan.

Namun kemudian, seorang penulis kontemporer sekaligus psikolog bernama Daniel Goleman melengkapi konsep teori ini dan menambahkan empat kecerdasan lagi, sehingga ada dua belas jenis kecerdasan. 

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: Buku


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah