Tata Cara Konsumsi Madu dan Karbohidrat bagi Penderita Penyakit Jantung, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar

- 9 Oktober 2021, 16:28 WIB
Tata Cara Konsumsi Madu dan Karbohidrat bagi Penderita Penyakit Jantung, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar.
Tata Cara Konsumsi Madu dan Karbohidrat bagi Penderita Penyakit Jantung, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar. /Pixabay.com/fancycrave1

SERANG NEWS — Penderita penyakit jantung kerap disarankan untuk tidak mengonsumsi karbohidrat dan madu. Hal ini pun turut dikomentari oleh dr. Zaidul Akbar.

Dokter Zaidul Akbar mengaku tidak sependapat dengan saran untuk tidak mengonsumsi madu dan karbohidrat bagi penderita penyakit jantung tersebut.

Sehubungan dengan itu, dr. Zaidul Akbar memberi penjelasan tentang tata cara konsumsi madu dan karbohidrat yang sesuai bagi penderita penyakit jantung.

Penyakit jantung tergolong sebagai gangguan kesehatan yang berbahaya karena dapat merenggut nyawa penderitanya. 

Baca Juga: Khasiat Madu Dapat Hilang jika Tidak Tahu Cara Minumnya, Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Bahkan, sebagian orang mengalami kecemasan yang berlebihan saat didiagnosis memiliki potensi penyakit jantung.

Kunci utama dalam menangkal potensi penyakit jantung adalah senantiasa mempraktikkan pola hidup bersih dan sehat.

Menurut dr. Zaidul Akbar sebagaimana dikutip Serang News dari video di kanal YouTube resminya, 20 Agustus 2020, asupan gizi seperti karbohidrat dibutuhkan untuk menunjang aktivitas sehari-hari.

Meski penting untuk tubuh, ungkap dr. Zaidul Akbar, penderita penyakit jantung dianjurkan untuk mengonsumsi karbohidrat secara cukup alias tidak berlebihan. 

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x