Update Terbaru, Berikut Cara Mudah Cek Daftar Penerima BST Rp300 Ribu Bulan Juni 2021

- 31 Mei 2021, 13:30 WIB
Ilustrasi Update Terbaru, Berikut Cara Mudah Cek Daftar Penerima BST Rp300 Ribu Bulan Juni 2021.
Ilustrasi Update Terbaru, Berikut Cara Mudah Cek Daftar Penerima BST Rp300 Ribu Bulan Juni 2021. /Instagram/@pidjar.ig.

SERANG NEWS - Pemerintah dikabarkan akan memperpanjang program Bantuan Sosial Tunai (BST) Rp300 ribu hingga Bulan Juni 2021.

Program BST Rp300 ribu ini, diperuntukan bagi masyarakat yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

Dilansir dari Instagram Kementerian Sosial @Kemensosri pada Senin 31 Mei 2021, Bansos tunai BST Rp 300 hanya diberikan kepada keluarga miskin yang terdaftar sebagai penerima bantuan di DTKS.

Agar bisa mendapatkan BST Rp300 ribu, masyarakat harus memenuhi beberapa syarat yang telah ditetapkan untuk menjadi Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga: Berlaku Besok, Siaran Digital NET TV Bisa Dinikmati di Yogyakarta

Adapun yang berhak mendapatkan dana BST Rp300 ribu yaitu masyarakat yang telah memenuhi syarat sebagai berikut:

1. Miskin

2. Tidak mampu

3. Terdampak pandemi Covid-19

4. Masuk dalam pendataan RT/RW

5. Tidak terdaftar sebagai penerima bansos lain seperti PKH, kartu sembako, paket sembako, BPNT, atau Kartu Prakerja

6. Apabila tidak menerima bansos lain namun tidak terdaftar oleh RT/RW dapat langsung menginformasikan ke aparat desa

7. Terdata di DTKS, termasuk lansia dan kaum disabilitas 

Baca Juga: Cara Online Cek Bansos Tunai BST Rp 300 Ribu, Cair ke 300 KPM Periode Mei-Juni 2021

Selain itu, KPM harus terdaftar dalam website cekbansos.kemensos.go.id milik Kemensos RI.

Untuk mengetahui apakah memenuhi syarat menjadi penerima bansos tunai BST Rp300 ribu dari Kemensos atau tidak bisa akses link resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut cara cek status pencairan dan daftar penerima Bansos Rp 300 ribu atau BST yang cair Juni 2021:

1. Klik link cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa, dan nama sesuai KTP

3. Masukkan kode verifikasi yang tertera

4. Klik Cari 

Baca Juga: Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Batal Dibuka Hari Ini, Netizen: Waktu Belajar Bertambah

Adapun pencairan BST Rp300 ribu dapat dicairkan di Kantor POS dengan syarat berikut:

1. Membawa Surat Undangan

2. Pencairan

3. Membawa KK

4. Membawa KTP

5. Datang sesuai jadwal yang ditentukan

6. Mematuhi protokol kesehatan

Itulah cara mudah melakukan cek daftar penerima BST Rp300 ribu dari Kemensos untuk bulan Juni 2021.***

Editor: Kiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah