Resep Minuman yang Cocok Disajikan Saat Idul Adha 1443 H

24 Juni 2022, 16:31 WIB
Jus kurma susu yang bermanfaat untuk berpuasa. /Tangkapan layar/Facebook Bunda Cerdas

SERANG NEWS - Idul Adha 1443 H menurut kalender hijriah yaitu pada Sabtu 9 juli 2022, biasanya momen Idul Adha dijadikan untuk berkurban oleh umat muslim.

Konsumsi daging, pada perayaan hari raya Idul Adha akan meningkat di tengah masyarakat.

Kurang lengkap rasanya jika pada saat Idul Adha menu makanan haya sebatas daging saja.

Baca Juga: Tips Mengolah Daging yang Benar dan Sehat di Tengah Penyebaran Wabah PMK pada Hewan Sapi

Nah, berikut ini sajian minuman yang cocok buat tambahan menu daging yang akan di sajikan saat berkumpul bersama keluarga di hari raya Idul Adha.

1. Manisan kolang kaling Melon

Cara membuat manisan kolang-kaling melon sangat mudah cukup menyediakan 1 kilo gram kolang kaling muda, 3 lembar daun pandan, 150 ml sirup Melon, 3-5 sendok makan gula pasir sesuai selera, garam secukupnya, 800 ml air.

Cara membuat:

Cuci beberpa kali kolang-kaling, hingga hilang lendirnya.

Baca Juga: Resep Tumis Daging Sapi Lada Hitam, Mudah dan Enak, Cocok Jadi Hidangan Menu Lebaran Idul Adha 2022

Didihkan air, rebus kolang-kaling (lakukan 2-3kali)

Didihkan air bersih, daun pandan, masukan kolang kaling, setelah agak empuk masukan sirup, gula pasir dan garam.

Kalau suka yang berkuah sisakan airnya, kalau suka yang agak kering lanjutkan rebus.

2.Jus Kurma Susu

Bahan dan cara membuat jus kurma susu cukup mudah, berikut cara dan bahanya :

7 butir kurma, buang bijinya

150 ml air putih

250 ml susu cair (tawar) dingin dan susu

Baca Juga: Serba-serbi SEA Games 2021: Inilah Kuliner Vietnam yang Menarik untuk Dicoba, Mana Favoritmu?

Cara Membuat:

Rendam kurma didalam air putih, tutup rapat di dalam gelas dan simpan semalaman dilemari es.

Campur semua bahan jadi satu lalu blender dan sajikan.

tidak disarankan menggunakan susu kental manis atau susu formula.***

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler