Khasiat Ramuan Jahe, Bawang Putih dan Madu Bisa Obati 8 Penyakit, Ini Resep Herbal dr Zaidul Akbar

15 April 2022, 04:59 WIB
Ramuan herbal dr Zaidul Akbar dadi madu, jahe dan bawang putih untuk obati 8 jenis penyakit. /pixabay/majacvetojevic/

 

SERANG NEWS - Ahli kesehatan herbal dr Zaidul Akbar membagikan informasi tentang ramuan yang berbahan dasar jahe, bawang putih, dan madu yang bisa mengobati 8 penyakit sekaligus. 

dr Zaidul Akbar mengatakan bahwa satu ramuan ini bisa mengobati berbagai macam penyakit, salah satunya Asma. 

Resep ramuan herbal dr Zaidul Akbar ini berbahan dasar jahe, bawang putih, dan madu.

Baca Juga: Tips Memilih Buah Alpukat yang Mempunyai Kualitas Baik Menurut dr Zaidul Akbar

Informasi tersebut diunggah oleh dr Zaidul Akbar dalam akun instagram nasehatkesehatan yang dikutip oleh SerangNews.com pada Jumat, 15 April 2022. 

Bahan : 

- 1/2 gelas air lemon (125 ml) 

- 1/2 cangkir sari jahe (125 ml) 

- 25 siung bawang putih 

- 1 cangkir cuka sari apel (250 ml) 

- 1 cangkir madu lebah murni (340 g) 

Baca Juga: Resep Ramuan Herbal Berbahan Utama Nanas untuk Meredakan Migrain ala dr Zaidul Akbar 

Cara membuat : 

1. Campur air lemon dengan sari jahe dalam sebuah mangkuk 

2. Hancurkan 25 siung bawang putih dan blender beserta air lemon dan sari jahe 

3. Tambahkan secangkir madu 

4. Tuangkan campuran bahan tersebut ke dalam toples kaca dan simpan di kulkas setidaknya selama 5 hari sebelum digunakan.

Baca Juga: 7 Manfaat Buah Sawo Menurut dr Zaidul Akbar, Nomer 5 Paling Mencengangkan

Lalu penyakit apa saja yang bisa disembuhkan ramuan di atas?

Berikut adalah 8 penyakit yang bisa disembuhkan oleh ramuan yang berbahan dasar jahe, bawang putih dan madu:

1. Jerawat : oleskan sedikit ramuan ini ke daerah yang terkena jerawat dengan menggunakan kapas.

2. Arthritis : minum dosis pertama di pagi hari dan sebelum tidur. 

3. Asma : Minum satu sendok teh pada waktu perut kosong sebelum sarapan pagi. 

4. Kanker : Untuk mencegah penyakit ini, gunakan dua kali jumlah bahwang putih yang disarankan, dan konsumsi dua sendok teh ramuan ini tiga kali sehari.

Baca Juga: Resep Ramuan Herbal untuk Menurunkan Kolesterol Menurut dr Zaidul Akbar

5. Kolesterol tinggi : Larutkan satu sendok makan dalam secangkir air dan minum sebelum makan, tiga kali sehari. 

6. Gangguan pencernaan : Larutkan dua sendok makan resep ini ke dalam secangkir air, dan panaskan pada suhu yang sama dengan saat kamu minum teh atau kopi. Minumlah ramuan ini jika ada gejala muncul. 

7. Tekanan darah tinggi : Ubah resepnya menjadi 2 gelas air (250 ml), 18 siung bawang putih, 2 sdm cuka sari apel, dan 3 sdt madu. 

Siapkan campuran seperti yang diatas, lalu panaskan dengan api kecil selama setengah jam. Biarkan dingin, dan minum tiga sendok makan sehari. 

8. Penyakit jantung : Siapkan resep seperti untuk tekanan darah tinggi, dan minum setengah cangkir ramuan ini tiga kali sehari.

Itulah resep ramuan herbal yang bisa menyembuhkan delapan penyakit sekaligus menurut dr Zaidul Akbar. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.***

Editor: Ken Supriyono

Tags

Terkini

Terpopuler